KPU Mulai Salurkan Logistik Pilpres ke Luar Negeri

Rabu, 11 Juni 2014 - 16:16 WIB
KPU Mulai Salurkan Logistik...
KPU Mulai Salurkan Logistik Pilpres ke Luar Negeri
A A A
JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menegaskan, keperluan logistik pilpres di luar negeri akan dilakukan pengiriman, dikarenakan pemungutan suara akan dilaksanakan lebih awal antara tanggal 4-6 Juli 2014.

Sedangkan waktu pelaksanaan pilpres dalam negeri tanggal 9 Juli mendatang. "Jadi sudah diproduksi, sudah packing," kata Komisioner KPU Arief Budiman di Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta, Rabu (11/6/2014).

"Bahkan posisinya sebetulnya sudah di bandara. Tinggal berangkat aja, mungkin sebagaian yang jadwal keberangkatannya ada sudah di distribusikan," imbuhnya.

Arief mengatakan, pendistribusian ke 130 perwakilan di luar negeri akan dilakukan secara bertahap setiap hari. "Saya minta begitu selesai, produksi langsung dilakukan sortir, packing, setelah itu kirim," tegasnya.

Selain itu, sejumlah wilayah untuk titik terjauh juga menjadi prioritas pengiriman logistik. "Daerah-daerah yang menjadi prioritas itu luar negeri kemudian daerah-daerah yang dari segi jarak jauh, ada Aceh, Sulawesi Utara, Papua, NTT. Kedua, selain jauh sulit, daerah-daerah yang jalur tranportasinya tidak banyak frekuensinya," ungkapnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1362 seconds (0.1#10.140)