Hemat Biaya Negara, Prabowo Ingin Pengamanan Minimal

Minggu, 01 Juni 2014 - 02:17 WIB
Hemat Biaya Negara,...
Hemat Biaya Negara, Prabowo Ingin Pengamanan Minimal
A A A
JAKARTA - Capres Prabowo Subianto meminta pengamanan yang akan dilekatkan kepada capres-cawapres pada Pilpres 2014 mendatang sebaiknya dilakukan seminimal mungkin.

"Ya saya berharap pengawalan yang seminim mungkin supaya hemat biaya negara," tegasnya saat menghadiri deklarasi dukungan dari Forum Silaturahmi Tamir Masjid dan Mushala Indonesia, di Jakarta Sabtu (31/5/2014).

Lagipula, sambung mantan Danjen Kopassus ini, dia tidak terbiasa dengan banyak pengawalan di sekitarnya.

Seperti diketahui pengawalan standar VVIP akan diberikan kepada calon presiden dan wakil presiden yang telah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). Pengamanan standar VVIP yang melekat dengan calon presiden dan wakil presiden, menurut Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Ronny Franky Sompie, berupa satu satuan tugas pengamanan yang masing-masing terdiri dari 93 personel. Satuan tugas tersebut terdiri dari tiga unit untuk tiga shift pengamanan.

Pengamanan tersebut akan melekat kepada pasangan capres-cawapres selama proses pemilihan presiden hingga pelantikan presiden terpilih. Pengamanan hanya berlaku hingga pelantikan, selanjutnya diserahkan kepada Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).

Pengamanan diberlakukan usai KPU menetapkan calon presiden dan wakil presiden. Lembaga penyelenggara pemilu itu sendiri, pada Sabtu 31 Mei siang, telah menetapkan dua pasang calon presiden dan wakil presiden yang akan bertarung di Pemilihan Presiden (Pilpres) 9 Juli mendatang.
(hyk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7650 seconds (0.1#10.140)