Bangun 29 Rumah Pintar, Sinar Mas Dapat Penghargaan

Kamis, 22 Mei 2014 - 01:58 WIB
Bangun 29 Rumah Pintar,...
Bangun 29 Rumah Pintar, Sinar Mas Dapat Penghargaan
A A A
TANGERANG - Pemerintah memberikan penghargaan kepada Sinar Mas karena telah membangun 29 rumah pintar (rumpin) di seluruh Indonesia.

Managing Director Sinar Mas G Sulistiyanto mengatakan, rumpin adalah bagian dari program Indonesia Pintar yang digagas oleh Ibu Negara melalui SIKIB dengan tujuan utama mewujudkan masyarakat berpengetahuan, sejahtera (welfare society) dan beradab (civilized society).

Menurut dia, rumpin berperan menjadi rumah pendidikan dan sarana pemberdayaan masyarakat melalui berbagai kegiatan seperti pendidikan anak usia dini, remaja hingga kaum perempuan. "Tujuannya membangun masyarakat cerdas, inovatif, kreatif, mandiri yang sejahtera, berbasis komunitas," katanya pada penyerahan penghargaan dan peresmian serentak 67 rumpin oleh Ibu Negara Ani Yudhoyono di Kecamatan Balaraja, Tangerang, Rabu 21 Mei 2014.

Dia menjelaskan, rumpin merupakan wahana peningkatan minat baca dan keterampilan berbasis komunitas. Di Rumah Pintar BSD City seluas lebih dari 300 m persegi, bisa dijumpai sentra buku, sentra kriya, sentra anggrek, sentra permainan, sentra komputer, serta sentra audio visual yang tergabung dengan sentra panggung.

Rumpin, kata dia, dapat menjadi alternatif pendidikan non formal bagi masyarakat. “Selain kemampuannya mempertajam fungsi pendidikan luar sekolah bagi anak-anak, termasuk di tingkatan usia dini, Rumpin juga dapat menjadi wadah peningkatan ketrampilan kaum perempuan. Hal itu yang mendorong kami mengintegrasikan pembangunan dan pengoperasiannya ke dalam program corporate social responsibility,” ujarnya.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4680 seconds (0.1#10.140)