Pramono Edhie minta buruh bersikap tertib

Rabu, 30 April 2014 - 17:15 WIB
Pramono Edhie minta buruh bersikap tertib
Pramono Edhie minta buruh bersikap tertib
A A A
Sindonews.com - Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Pramono Edhie Wibowo mengimbau kepada seluruh buruh dalam memperingati Hari Buruh Internasional (May Day) tetap tertib.

"Apapun yang dilakukan untuk memperingati perayaan Hari Buruh jangan sampai meresahkan masyarakat," kata Pramono Edhie di Jakarta, Rabu (30/4/2014).

Mantan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) ini meminta seluruh buruh melakukan peringatan May Day dengan cara-cara produktif dan tidak meresahkan masyarakat.

"May Day bisa saja diperingati dengan cara menggelar tausiah, pembersihan lingkungan secara bersama, atau kegiatan lain yang kreatif dan produktif," tegasnya.

Pramono meminta asosiasi buruh melakukan komunikasi dengan perusahaan dan pemerintah dalam meningkatkan kesejahateraan anggotanya. Buruh merupakan aset dalam menggerakkan roda ekonomi.

Peserta calon Konvensi Partai Demokrat ini mengatakan, industri padat karya menjadi tumpuan negara untuk menyerap tenaga kerja dan mengurangi tingkat kemiskinan.

"Buruh adalah bagian utama dari angkatan kerja Indonesia, oleh karenanya buruh harus sejahtera supaya bisa tetap produktif dalam menggerakan roda ekonomi Indonesia," tukasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6684 seconds (0.1#10.140)