Tri Yulianto bertemu Rudi di toko buah

Selasa, 18 Februari 2014 - 15:54 WIB
Tri Yulianto bertemu...
Tri Yulianto bertemu Rudi di toko buah
A A A
Sindonews.com - Anggota Komisi VII DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat Tri Yulianto mengaku pernah bertemu dua kali dengan mantan Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas (SKK Migas) Rudi Rubiandini.

Pertama kali, Tri Yulianto bertemu Rudi di kantor SKK Migas. Menurut Tri, maksud tujuannya ke kantor SKK Migas saat itu hanya untuk bersilaturahmi.

"Saya mau silaturahmi saja," kata Tri Yulianto di ruangan sidang Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta, Selasa (18/2/2014).

Sebab, kata Tri, saat itu Rudi baru diangkat sebagai Kepala SKK Migas. Sedangkan yang kedua kalinya itu di Toko Buah Allfresh, bilangan Pancoran, Jakarta Selatan, pada 26 Juli 2013 silam.

Akan tetapi, Tri Yulianto mengatakan dirinya bertemu dengan Rudi pada 26 Juli 2013 silam itu hanya kebetulan. "Saya beli buah, ternyata di sana bertemu beliau (Rudi), saya beli buah. Duluan beliau. Bulan puasa, setelah maghrib," kata Tri Yulianto.

Dalam kesempatan yang sama, Tri Yulianto mengakui pernah melakukan pertemuan dengan dua politikus Partai Demokrat lainnya, yaitu Sutan Bhatoegana, dan Johny Allen di Rumah Makan Suharti pada 27 Juli.

Saat itu, bertepatan dengan acara buka bersama di Cikeas. "Setelah itu, macet di jalanan, rumah makan Suharti, bukan saya sendiri, setelah macet reda, saya kembali," tutur Tri Yulianto.

Seperti diketahui, hari ini, politikus Partai Demokrat, Tri Yulianto dihadirkan dalam sidang kasus di lingkungan Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas (SKK Migas), dengan terdakwa Rudi Rubiandini dan Devi Ardi.

Baca berita:
Demokrat yakin Tri Yulianto tak terima THR
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1021 seconds (0.1#10.140)