Dari perahu naga hingga musik dangdut
A
A
A
Sindonews.com - Universitas Indonesia (UI) menggelar Homecoming Day dengan tema "Bersatu UI Itu Hebat". Acara tersebut dihadiri para alumni UI dari berbagai angkatan.
Kegiatan yang baru berakhir pada Sabtu (15/2/2014) sore tersebut merupakan perayaan Dies Natalis ke-64 UI pada 2 Februari 2014. Acara ini juga diisi dengan lomba perahu naga di Danau Salam UI.
"Kegiatan ini bagus untuk kebersamaan, kami ikutsertakan ada mahasiswa, dan administrasi juga satpam, kegiatan ini sudah 6 tahun setop. Karena itu ini semacam Porseni dan gathering. Tim building cost-nya enggak mahal," kata Dekan Fakultas Psikologi UI Tjut Rifameutia di Kampus UI, Depok, Sabtu (15/2/2014).
Rektor UI Muhammad Anis juga ikut menaiki perahu naga berwarna kuning. Ia menegaskan pihak kampus sengaja mengakomodasi para alumni untuk mempererat tali silaturahmi.
"Kegiatan ini sudah enam tahun lalu tak dilaksanakan, kami ingin manfaatkan danau ini, membuat seluruh sivitas akademika cinta lingkungan, cinta danau," papar Anis.
Peserta berasal dari fakultas, staf administrasi, mahasiswa, Mapala Menwa, dan Ikatan Alumni UI (Iluni), serta para dekan. Suasana semakin hangat ketika acara juga menampilkan hiburan musik dangdut.
"Semua musik dan panggung hiburan kami tampilkan, termasuk dangdut, di fakultas teknik juga dangdut, bahkan Kahitna juga bakal memeriahkan Homecoming Day," tuturnya.
Kegiatan yang baru berakhir pada Sabtu (15/2/2014) sore tersebut merupakan perayaan Dies Natalis ke-64 UI pada 2 Februari 2014. Acara ini juga diisi dengan lomba perahu naga di Danau Salam UI.
"Kegiatan ini bagus untuk kebersamaan, kami ikutsertakan ada mahasiswa, dan administrasi juga satpam, kegiatan ini sudah 6 tahun setop. Karena itu ini semacam Porseni dan gathering. Tim building cost-nya enggak mahal," kata Dekan Fakultas Psikologi UI Tjut Rifameutia di Kampus UI, Depok, Sabtu (15/2/2014).
Rektor UI Muhammad Anis juga ikut menaiki perahu naga berwarna kuning. Ia menegaskan pihak kampus sengaja mengakomodasi para alumni untuk mempererat tali silaturahmi.
"Kegiatan ini sudah enam tahun lalu tak dilaksanakan, kami ingin manfaatkan danau ini, membuat seluruh sivitas akademika cinta lingkungan, cinta danau," papar Anis.
Peserta berasal dari fakultas, staf administrasi, mahasiswa, Mapala Menwa, dan Ikatan Alumni UI (Iluni), serta para dekan. Suasana semakin hangat ketika acara juga menampilkan hiburan musik dangdut.
"Semua musik dan panggung hiburan kami tampilkan, termasuk dangdut, di fakultas teknik juga dangdut, bahkan Kahitna juga bakal memeriahkan Homecoming Day," tuturnya.
(dam)