Ini wejangan Bang Yos untuk caleg PKPI

Kamis, 13 Februari 2014 - 20:38 WIB
Ini wejangan Bang Yos...
Ini wejangan Bang Yos untuk caleg PKPI
A A A
Sindonews.com - Ketua Umum Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) Sutiyoso mengungkapkan memberikan pesan yang harus dijalankan calon anggota legislatif (caleg) mereka.

Dia mengingatkan agar caleg PKPI tidak melakukan korupsi, meskipun biaya politik untuk menjadi anggota DPR tidak kecil. Oleh karena itu, partainya tidak meminta uang dalam pendaftaran caleg. "Caleg PKPI tidak saya pungut bayaran, gratis," kata Sutiyoso di Jakarta, Kamis (13/2/2014).

Mantan Gubernur DKI Jakarta yang akrab disapa Bang Yos ini mengaku telah memberikan gambaran kepada caleg PKPI jika terjerat dalam kasus tipikor. "Saya ajari bayangi kalau jadi pesakitan KPK bagaimana? Malu. Bagaimana anak-anakmu, habis semua. Untuk itu jawabnya satu, jangan lakukan (korupsi)," tegasnya.

Dia mengingkatan para caleg PKPI untuk menggunakan uang yang menjadi haknya. "Karena itu ketika duduk di Dewan harus tahu persis gajimu. Jangan kamu ambil ketika itu bukan milikmu, misal suap," ujarnya.

Berita:
PKPI laporkan dana kampanye Rp1,9 m
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9383 seconds (0.1#10.140)