Bunda Putri datangi KPK

Jum'at, 15 November 2013 - 15:55 WIB
Bunda Putri datangi...
Bunda Putri datangi KPK
A A A
Sindonews.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dikunjungi dua perempuan paruh baya, satu mengaku Bunda Putri. Namun perempuan ini tidak ada kaitannya dengan Bunda Putri yang kerap disebut dalam sidang perkara impor daging sapi.

Kepada wartawan dia menjelaskan, datang ke KPK untuk mencari tahu perkembangan dugaan korupsi yang pernah dilaporkan ke KPK . Mengenakan jilbab putih, dia tampak tenang melayani sejumlah pertanyaan dari wartawan.

"Bunda Putri datang dari Padang, nama saya Syafnina Wati datang ke KPK untuk menayakan surat laporan tentang dugaan korupsi yang telah disampaikan pada tahun 2012," ujarnya di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (15/11/2013).

Nama Bunda Putri sempat populer lantaran muncul dalam sidang impor daging sapi yang menjerat mantan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq. Namun bunda Puteri ini mengaku tidak kenal dengan Luthfi.

"Saya tidak kenal sama Luthfi Hasan, tapi Kalau SBY saya kenal, tapi bukan yang presiden, tapi Si Buyung anak saya," imbuhnya.

Laporan dugaan korupsi yang pernah dilaporkan ke KPK, terkait pembangunan gedung baru Pasar Raya Padang. Pasalnya, sampai saat ini belum ada tanda-tanda telah ditindak lanjuti oleh KPK.

Dia membantah penggunaan nama Bunda Puteri supaya menarik perhatian masyarakat. Menurutnya, sehari-hari di kampungnya memang kerap dipanggil Bunda Puteri. "Nama saya sehari-hari dipanggil sebagai bunda putri," tegasnya.
(lal)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0177 seconds (0.1#10.140)