Menkes beri penghargaan kepada 98 kabupaten/kota bersih

Jum'at, 15 November 2013 - 15:43 WIB
Menkes beri penghargaan...
Menkes beri penghargaan kepada 98 kabupaten/kota bersih
A A A
Sindonews.com - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memberikan penghargaan kepada 98 kabupaten/kota, yang dinilai sukses meningkatkan mutu kesehatan. Hal itu bertujuan, untuk meningkatkan gaya hidup sehat di lingkungan masyarakat Indonesia.

Menteri Kesehatan (Menkes) Nafsiah Mboi mengatakan, penghargaan ini upaya pemerintah pusat, untuk dapat menggerakan kembali setiap kabupaten/kota dalam meningkatan taraf kesehatan.

Menkes berharap, setelahnya pemerintah daerah (pemda) yang berhasil meraih penghargaan, maka dapat mempertahankan dan menyempurnakan kesehatan di lingkungan masyarakat.

"Diharapkan di setiap kabupaten/kota makin banyak yang sehat," tandasnya saat ditemui di Jakarta, Jumat (15/11/2013).

Menurut dia, kriteria kabupaten/kota sehat, dilihat dari kebijakan pemerintah daerah, untuk membangun kesadaran hidup sehat. Salah satunya dengan membuat regulasi dalam bentuk peraturan daerah (perda), atau surat keputusan (SK) kepada daerah untuk menjaga kebersihan lingkungan. "Nantinya pemda akan membuatkan pedoman, agar warganya menjaga kebersihan dilingkungannya," kata dia.

Menkes juga berharap, agar kabupaten/kota yang belum meraih penghargaan agar termotivasi, untuk meningkatkan taraf kesehatan di daerahnya masing-masing.

Dengan sehat dan bersih, lanjutnya, maka masyarakat yang ada di dalamnya akan menjadi lebih produktif, dalam mencari pendapatan dan kesejahteraan.

Menkes mengatakan, dalam mendapatkan pengahargaan kabupaten/kota sehat, maka setiap daerah mengusulkan program kesehatan yang mereka terapkan. Selain itu, ada tim survei dari pemerintah pusat untuk melakukan penilaian dan evaluasi. "Ini usulan dari kabupaten/kota, yang sudah bagus merekalah yang memenuhi syarat," ujarnya.

Perlu diketahui, sebelumnya, Kota Depok dan Kota Bengkulu berhasil menjadi salah satu dari 98 kabupaten/kota yang meraih penghargaan sebagai kabupaten/kota bersih.

Klik di sini untuk berita terkait.
(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5850 seconds (0.1#10.140)