Pemerintah kerahkan semua lini untuk cegah pornografi

Kamis, 14 November 2013 - 20:38 WIB
Pemerintah kerahkan...
Pemerintah kerahkan semua lini untuk cegah pornografi
A A A
Sindonews.com - Wakil Menteri Agama (Wameneg) Nasaruddin Umar mengatakan, untuk lakukan pencegahan penyebaran pornografi, pemerintah akan menggerakkan berbagai lini, seperti edukasi dan sosialisasi.

Nasaruddin menjelaskan, pemerintah melalui kelompok kerja, akan dihasilkan rekomendasi yang dapat dipetakan untuk dikerjakan di berbagai sektor terkait. Baik berupa peraturan, atau regulasi yang tidak bertentangan dengan undang-undang.

“Kemenkominfo (Kementerian Komunikasi dan Informasi), lakukan upaya maksimum dalam melakukan pencekalan website dan program. Tapi kenyataannya pertumbuhanya (situs pornografi) sangat cepat,” kata Nasaruddin saat ditemui di Kantor Kemenag di Jakarta, Kamis (14/11/2013).

Nasaruddin mengatakan, dengan adanya Undang-Undang (UU) tentang pornografi, khususnya pada pasal 17 yang mengatakan, pemerintah dan pemerintah daerah (pemda) wajib melakukan pencegahan pembuatan, penyebarluasan dan penggunaan pornografi.

"Untuk itu, upaya seperti pemblokiran situs pornografi dan sosialisasi internet sehat dan aman yang bekerja sama dengan beberapa lembaga sosial, masyarakat yang peduli akan bahaya pornografi," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3956 seconds (0.1#10.140)