BNN lakukan pembinaan kepada konselor narkoba

Selasa, 22 Oktober 2013 - 02:30 WIB
BNN lakukan pembinaan...
BNN lakukan pembinaan kepada konselor narkoba
A A A
Sindonews.com - Salah satu tugas pokok dan fungsi Badan Narkotika Nasional (BNN) dalam pelaksanaan P4GN, adalah peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) secara profesional dan tersertifikasi.

Hal ini sejalan dengan “Drug Free Asean 2015”. Salah satu indikator di bidang terapi rehabilitasi, adalah Sumber Daya Manusia (SDM) yang tersertifikasi. Artinya, tenaga konselor adiksi sebagi ujung tombak pelaksana pelayanan terapi, dan rehabilitasi bagi korban penyalahgunaan narkoba.

Demikian sambutan yang disampaikan oleh Brigjen Ida Oetari Poernamasasi sebagai Direktur Lembaga Penguatan Rehabilitasi Instansi Pemerintah Deputi Bidang Rehabilitasi BNN.

Sertifikasi konselor adiksi diperlukan agar tersedianya tenaga konselor, yang memiliki kompetensi sesuai dengan standar kompetensi yang telah ditetapkan serta mendapat pengakuan sebagai tenaga profesional dalam bidang adiksi.

Kegiatan ini dilaksanakan selama 10 hari, 16-24 Oktober 2013 mendatang di Balai Diklat BNN Lido Sukabumi, dengan peserta berjumlah 25 orang berasal dari berbagai daerah, diantaranya BNNP Aceh, BNNP Bali, RSJ Aceh, RSJ Padang, RSJ Lampung, RSJ Jambi, RSKD Pontianak, PSPP Insyaf Medan, Galih Pakuan, PSPP Teratai Jawa Timur.

Tujuan dari kegiatan ini, adalah agar petugas rehabilitasi memiliki keterampilan konseling dalam pelaksanan rehabilitasi di lembaga rehabilitasi, yang dapat digunakan dalam program pemulihan bagi penyalah guna atau pecandu narkoba, agar bisa menjalankan program rehabilitasi sesuai dengan standar rehabilitasi.

Baca juga bentuk pusat rehabilitasi BNN libatkan instansi kesehatan.
(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0986 seconds (0.1#10.140)