HT ingin final Miss World 2013 sukses

Senin, 16 September 2013 - 17:29 WIB
HT ingin final Miss World 2013 sukses
HT ingin final Miss World 2013 sukses
A A A
Sindonews.com - CEO MNC Group Hary Tanoesoedibjo menginginkan final Miss World 2013 tetap berjalan dengan lancar, meski lokasi penyelenggaraan yang sedianya digelar di Sentul dibatalkan dan dipindah ke Bali.

“Sampai final, mudah-mudahan tanpa cacat. Saya minta dukungan semua pihak supaya nama Indonesia tetap harum di mata dunia. MNC selaku panitia Miss World tidak akan jera menggelar acara bertaraf internasional," tutur Hary Tanoesoedibjo saat memberikan keterangan pers di Gedung MNC Tower, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (16/9/2013).

Hary juga mengimbau kepada siapa pun yang bergelut di dunia usaha, budaya, atau pariwisata, agar tidak kapok menggelar acara yang memberikan manfaat positif bagi Indonesia. "Sepanjang dua hal aturan main diikuti, sesuai hukum dan aturan yang berlaku," tegasnya.

Berbagai kritikan yang pedas terhadap ajang ini, dianggap Hary sebagai hal wajar. Karena mustahil suatu aktivitas selalu berjalan mulus. Namun jika mengikuti aturan main dan hukum yang berlaku, Hary pastikan kegiatan tersebut bisa lancar.

Terkait rencana penyelenggaraan Miss World 2015 di Indonesia, Hary memberikan penjelasan singkat.

“Selama aturannya dilaksanakan sesuai hukum yang berlaku, kalau memang ada rencana, MNC adakan Miss World 2015,” jelas Hary.

Lain hal, Hary meminta tidak perlu fokus dalam Miss World saja, tapi tujuan dari penyelenggaraan ajang internasional ini, yakni memperkenalkan Indonesia ke dunia internasional. Masih ada acara yang lebih penting, sepanjang mengikuti norma-norma yang berlaku, apalagi kalau tujuannya bagus untuk kepentingan nasional.

Dalam memberikan keterangan pers kepada sejumlah media nasional dan asing, Hary Tanoesoedibjo didampingi Pemimpin Redaksi RCTI Arief Suditomo, Direktur Corporate Affairs RCTI Syafril Nasution, Managing Director MNCTV Nana Putra, Managing Director RCTI Kanti Mirdiati, dan Direktur PT Global Mediacom Tbk Budi Rustanto.
(hyk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7858 seconds (0.1#10.140)