HT: Indonesia adalah bangsa yang besar

Kamis, 29 Agustus 2013 - 16:03 WIB
HT: Indonesia adalah bangsa yang besar
HT: Indonesia adalah bangsa yang besar
A A A
Sindonews.com - Bangsa Indonesia pada kenyataannya merupakan bangsa yang besar pada segala bidang. Dan hanya pemimpin yang kuat yang dirasa mampu menghantarkan Indonesia benar-benar menjadi bangsa yang besar.

Hal itu disampaikan oleh CEO MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) dalam Ramah Tamah Hary Tanoesoedibjo dengan Mahasiswa, Pemuda dan Rohaniawan Kamis (29/8/2013) di Hotel Saphir Square, di Yogyakarta.

Menurut HT, Indonesia menjadi bangsa yang besar karena memiliki banyak potensi. "Saya percaya bangsa kita bisa jadi bangsa yang sangat besar. Ini bukan hanya sekadar ingin menumbuhkan rasa nasionalisme saja, tapi kenyataannya memang begitu. Masalahnya sekarang adalah kapan itu bisa terwujud? Tentu secepatnya," kata HT.

Sebagai bangsa yang besar, Indonesia memiliki banyak keunggulan. Pertama, populasi Indonesia terbesar keempat di dunia dan dari golongan produktif. Baginya, hal tersebut menjadi aset yang mahal karena penggerak aktivitas ekonomi suatu bangsa dilakukan oleh penduduknya sendiri sebagai pelaku.

"Lebih dari 50 persen penduduk Indonesia berusia di bawah 30 tahun. Dan saat ini pertumbuhan ekonomi dunia tengah bergerak ke timur, di mana Asia menjadi benua dengan penduduk terbanyak di dunia. Hal ini dibuktikan dari kenyataan dimana meskipun dengan gejolak ekonomi dunia saat ini, pertumbuhan ekonomi negara-negara Asia rata-rata lima persen, sedangkan Amerika hanya dua persen," ungkapnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7104 seconds (0.1#10.140)