SBY dikirimi SMS curhatan dari Napi Tanjung Gusta

Sabtu, 13 Juli 2013 - 15:17 WIB
SBY dikirimi SMS curhatan...
SBY dikirimi SMS curhatan dari Napi Tanjung Gusta
A A A
Sindonews.com - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengaku dikirimi SMS (Short Message Service) atau pesan singkat dari narapidana Lembaga Pemasyarakatan (LP) Tanjung Gusta, Medan, Sumatera Utara.

Hal itu diungkapkan SBY saat memimpin rapat terbatas di Pangkalan TNI Angkatan Udara (AU), Halim Perdanakusumah, Jakarta Timur, Sabtu (13/7/2013). SMS yang diterimanya tersebut tentang kerusuhan yang terjadi di Lapas Tanjung Gusta, Medan, beberapa hari lalu.

"Kalau benar ini yang di dalam (LP) pun mengirim SMS kepada saya, saya hargai, yang didalam ini maksudnya narapidana. Intinya, Pak SBY jangan salah terima, kami tidak berarti ingin melakukan sesuatu, tapi listrik dan air penyebabnya. Tidak ada respon memadai," ujar SBY menirukan isi SMS yang diterimanya itu.

Karena itu, SBY meminta kepada para menteri terkait untuk memperhatikan kebutuhan dasar atau hak-hak para narapindana (Napi) di dalam LP.

"Napi juga memiliki hak-hak dasar yang harus kita penuhi, ini bulan ramadan banyak diantara mereka yang juga berpuasa, jadi jangan gara-gara napi lantas kehilangan hak dasarnya, ini prinsip," katanya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8521 seconds (0.1#10.140)