Kisruh BLSM, BPS diminta tanggung jawab

Selasa, 09 Juli 2013 - 08:51 WIB
Kisruh BLSM, BPS diminta...
Kisruh BLSM, BPS diminta tanggung jawab
A A A
Sindonews.com - Anggota Komisi VII DPR RI Nur Yasin menyayangkan pembagian Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) di Kecamatan Umbulsari, Kabupaten Jember, Jawa Timur, yang menelan satu korban jiwa.

"Di Kabupaten Jember, banyak masalah dalam pelaksanaan pembagian BLSM di lapangan seperti banyak BLSM yang jatuh pada orang yang tidak berhak," kata Nur Yasin melalui pesan singkat, Selasa (9/7/2013).

Atas persoalan itu, dia pun meminta Badan Pusat Statistik (BPS) bertanggung jawab dengan tidak akuratnya data masyarakat miskin penerima BLSM. "BPS juga harus mengevaluasi metoda dan cara pelaksanaan pencacahan data di lapangan," katanya.

Kata dia, sistem pencacahan data di lapangan harus melibatkan aparat sipil setempat mulai dari kepala desa hingga RT dan RW. "Karena merekalah yang lebih mengetahui warga setempat," pintanya.

Tak hanya itu, dirinya juga meminta pemerintah agar mempertegas kriteria miskin di lapangan. "Sebaiknya kriteria miskin tidak berlaku secara nasional," lanjutnya.

Atas kejadian itu, Ia pun meminta agar pembagian BLSM di daerah pemilihan Jawa Timur IV ini bisa ditunda hingga akurasi data diperbaiki.

"Saya meminta kepala daerah khususnya di Dapil Jatim IV untuk menunda pembagian BLSM hingga menunggu akurasi data penerima," pungkasnya.
(lal)
Berita Terkait
Penyesuaian Harga BBM...
Penyesuaian Harga BBM Bantu Selamatkan Ekonomi Indonesia
Kenaikan Harga BBM Tidak...
Kenaikan Harga BBM Tidak Bisa Dihindari, Namun Perlu Formula Tepat
Harga BBM Resmi Naik,...
Harga BBM Resmi Naik, Pertalite Naik Jadi Rp10.000 per Liter
Pemerintah Naikkan Harga...
Pemerintah Naikkan Harga BBM, Tokoh dan Cendikiawan Nilai Langkah Realistis
Tolak Kenaikan Harga...
Tolak Kenaikan Harga BBM, Massa GNPR Mulai Berdatangan ke Patung Kuda
Penggunaan BBM Bersubsidi...
Penggunaan BBM Bersubsidi Harus Fokus ke Masyarakat Menengah ke Bawah
Berita Terkini
Terungkap! Wahyu Setiawan...
Terungkap! Wahyu Setiawan Sempat Minta Rp40 Juta ke Agustiani Tio untuk Ganti Uang Karaoke
18 menit yang lalu
KSBSI Komitmen Jaga...
KSBSI Komitmen Jaga Kekondusifan saat May Day 2025
18 menit yang lalu
Marine Digital Summit...
Marine Digital Summit 2025 IKA ITS Dorong Otomatisasi dan Pacu Pertumbuhan
33 menit yang lalu
Sikapi Usulan Forum...
Sikapi Usulan Forum Purnawirawan Jenderal TNI, Wiranto: Prabowo Prioritaskan Harmonisasi
40 menit yang lalu
Gelar Halalbihalal,...
Gelar Halalbihalal, IKAPI Tekankan Pentingnya Kebersamaan dan Solidaritas Anggota
1 jam yang lalu
Wiranto Ungkap Respons...
Wiranto Ungkap Respons Prabowo soal Purnawirawan TNI Minta Wapres Gibran Diganti
1 jam yang lalu
Infografis
Bersiap Perang, 450...
Bersiap Perang, 450 Juta Warga Uni Eropa Diminta Timbun Makanan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved