Kasus impor daging, KPK periksa Sekjen PKS

Rabu, 20 Maret 2013 - 10:24 WIB
Kasus impor daging,...
Kasus impor daging, KPK periksa Sekjen PKS
A A A
Sindonews.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus melakukan pengembangan penyidikan terkait dengan kasus penyuapan pengurusan kuota impor daging di Kementerian Pertanian (Kementan).

Penyidik pun masih terus mencari bukti bukti lain yang berkaitan dengan kasus yang telah menjerat mantan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq sebagai tersangka. Kali ini, giliran Sekretaris Jenderal PKS Muhammad Taufiq Ridho yang dipanggil KPK untuk menjalani pemeriksaan terkait dengan kasus penyuapan sebesar Rp 1 miliar itu.

"Yang bersangkutan dipanggil sebagai saksi untuk para tersangka," kata Kabag Pemberitaan KPK Priharsa Nugraha saat dikonfirmasi, Rabu (20/3/2013).

Selain Sekjen PKS, penyidik juga melakukan pemanggilan terhadap beberapa nama dari pihak swasta antara lain Ahmad Zaky, Selvi, Shinta Sulistiani Salam, Arya Abdi Effendi, Irwan Prasetiawan, dan juga Johannes.

Sementara itu, dalam kesempatan yang sama KPK pun juga akan menghadirkan dua orang tersangka dari pihak swasta yang juga akan diperiksa penyidik hari ini. Mereka adalah Juard Effendi dan Ahmad Fathanah.

"JE dan AF diperiksa kapasitasnya sebagai tersangka," imbuh Priharsa.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7595 seconds (0.1#10.140)