Ada kesamaan dengan ledakan ATM di Bandung

Senin, 14 Januari 2013 - 16:11 WIB
Ada kesamaan dengan...
Ada kesamaan dengan ledakan ATM di Bandung
A A A
Sindonews.com - Ledakan yang terjadi di mesin Automatic Teller Machine (ATM) Bank Mandiri cabang Perumahan Bukit Khatulistiwa, di Jalan Perintis Kemerdakaan, Makassar. Sebelumnya juga pernah terjadi di mesin ATM BNI di halaman toko Rabbani, Jalan Dipatiukur, Kota Bandung, 30 Juni 2011.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri Brigjen Pol Boy Rafli Amar mengatakan, ada kesamaan motif, jika melihat dari benda-benda yang ditemukan di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

"Pelaku belum dipastikan sama dengan kasus yang di Bandung, meski bahan yang digunakan untuk merusak ATM sama yaitu menggunakan bom molotov, namun ada kemiripan modus, bisa dikatakan sama," ungkap Boy di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Senin (14/1/2013).

Namun, aksi tersebut belum bisa dipastikan berkaitan dengan aksi teroris yang selama ini terungkap atau tidak.

"Belum, masih terlalu jauh dengan dugaan kesana, kita lihat beda karakteristik dengan temuan yang ada di TKP. Kalau dengan yang sebelumnya (aksi teroris) itu menggunakan bom rakitan, dengan menggunakan pipa, zat kimia, batu baterai, detonator yang digunakan. Dugaan sementara tidak berkaitan," kata Boy.

Sementara, kaitannya dengan jelang Pilkada Makassar pun terus didalami, polisi mengimbau kepada masyarakat untuk terus mengupayakan kewaspadaan menjelang pesta demokrasi tanggal 22 Januari mendatang.

"Belum bisa memastikan apakah berhubungan dengan masalah kegiatan lain terkait Pemilukada 22 Januari, namun terus meningkatkan kewaspadaan kepada masyarakat," pungkasnya.

Baca berita terkait disini
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6988 seconds (0.1#10.140)