Presiden melayat Endang usai rapat

Rabu, 02 Mei 2012 - 13:45 WIB
Presiden melayat Endang...
Presiden melayat Endang usai rapat
A A A
Sindonews.com - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan turut berduka cita atas mangkatnya mantan Menteri Kesehatan Endang Rahayu Sedyaningsih siang ini, di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta.

"Pak Presiden turut berduka atas berpulangnya Ibu Endang Rahayu. Beliau juga sudah menyampaikan duka ke keluarga almarhum, berbicara dengan suami Bu Endang," ujar Juru Bicara Presiden Julian Aldrin Pasha di Istana Negara Jakarta, Rabu (2/5/2012).

Ditambahkan dia, hingga kini pihaknya masih menunggu informasi terkait rencana disemayamkan dan pemakaman. "Disampaikan keluarga akan disemayamkan di rumah duka, di Duren Sawit. Besok akan dimakamkan. Itu yang nanti kami tunggu dari keluarga, tempat dan waktunya," terangnya.

Pihak keluarga, lanjutnya, juga meminta maaf ke Presiden. "Iya, tentu Bapak Presiden dengan berlapang dada akan tentu memaafkan kesalahan beliau secara sengaja atau tidak sengaja selama bertugas," terangnya.

Sebelum melayat ke rumah duka, Presiden akan tetap menjalankan tugasnya, rapat terbatas di kantor Presiden, sekira pukul 14.00 WIB.

Terkait jabatan Menkes, lanjut Julian, saat ini jabatan Endang sudah mantan, seiring sudah keluarnya Keputusan Presiden (Kepres) terkait pengunduran dirinya.

"Ibu almarhumah telah mengajukan pengunduran dan diri diterima. Sekarang Ibu Endang mantan menkes. Karena telah diterima oleh Bapak Presiden. Akhir bulan April, Keppres sudah turun," paparnya. (san)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0363 seconds (0.1#10.140)