Marzuki Alie setuju hapus sistem outsourcing

Selasa, 01 Mei 2012 - 14:28 WIB
Marzuki Alie setuju...
Marzuki Alie setuju hapus sistem outsourcing
A A A
Sindonews.com - Ketua DPR Marzuki Alie angkat bicara soal peringatan hari buruh internasional. Menurutnya, momentum hari buruh sedunia adalah saat yang tepat untuk meningkatkan kesejahteraan para buruh.

"Peringatan hari buruh internasional bisa dijadikan momentum untuk peningkatan kesejahteraan kaum buruh," tutur Marzuki melalui pesan singkatnya kepada wartawan, Selasa (1/5/2012).

Lebih lanjut, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat ini tidak melarang para buruh untuk demo. Menurutnya, demontrasi merupakan hak masing-masing warga negara yang hidup dalam negara demokrasi. Namun, dia mengimbau kepada para buruh agar melakukan aksi damai dan tertib.

"Aksi demo silakan, tapi jangan terjadi bentrok karena yang akan rugi kita semua, termasuk buruh. Jangan sampai May Day menjadi momok tahunan. Harusnya dijadikan momentum untuk kontemplasi diri," terangnya.

Selain itu, tambah Marzuki, dirinya juga setuju dengan tuntutan buruh untuk menaikkan upah sesuai dengan kebutuhan hidup layak kota dan kabupaten. "Upah buruh ditingkatkan, outsourcing harus dihapuskan," tukasnya. (san)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7737 seconds (0.1#10.140)