Pengamat: Rakyat Indonesia bersatu, bisa menggugat Malaysia

Sabtu, 28 April 2012 - 13:14 WIB
Pengamat: Rakyat Indonesia bersatu, bisa menggugat Malaysia
Pengamat: Rakyat Indonesia bersatu, bisa menggugat Malaysia
A A A
Sindonews.com - Saat ini seluruh elemen pemerintah dan juga masyarakat diminta untuk menyatukan suara dan juga sikap terhadap kasus-kasus Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang sudah sering kali mengalami penganiyaan dan bahkan dibunuh di Negara Malaysia.

Diharapkan, nantinya dengan telah bersatunya seluruh kekuatan tersebut menjadi sebagai kekuatan tersendiri negara Indonesia dalam melakukan proses gugatan terhadap Malaysia.

“Kalau memang kita mau menggugat, sebaiknya DPR satu suara dulu dengan kementerian dan juga berbagai pihak lainnya. Baru setelah semua satu suara, Presidenlah nantinya yang akan mengajukan gugatan kepada Malaysia,“ ujar pengamat Hubungan Internasional Teuku Rezayah dalam diskusi di Warung Daun, Cikini, Jakarta, Sabtu (28/4/2012).

Hal tersebut menurut Reza, sebagai upaya agar nantinya tidak ada kepentingan kepentingan politis yang mencampur dalam kasus yang saat ini semakin marak terjadi. Reza menambhakan, sudah saatnya jiwa nasionalisme warga Indonesia bisa dibuktikan kali ini dalam penangan kasus TKI ini.

“Saat era keterbukaan seperti ini, sudah saatnya semua unsur di indonesia menempatkan ke Indonesian mereka dan bukan kepartaian mereka dan juga bukan ego sektoral mereka,“ jelasnya.

Reza menambahkan, jika nantinya jika warga Indonesia sudah bisa menyatukan suara, disanalah momentum yang tepat untuk melakukan aksi penggugatan kepada Malaysia.“Soal menggugat itu mudah, yang penting kita di dalam ini harus kompak dulu semuanya,“ imbuhnya. (wbs)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.0037 seconds (0.1#10.140)