PKS minta SBY umumkan sendiri

Senin, 09 April 2012 - 12:52 WIB
PKS minta SBY umumkan...
PKS minta SBY umumkan sendiri
A A A
Sindonews.com - Berkali-kali Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengungkapkan, keberadaannya di Sekretariat Gabungan (Setgab) koalisi menunggu pernyataan resmi dari Ketua Setgab Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). PKS menginginkan pernyataan tersebut keluar dari mulut SBY, bukan lainnya.

"Yang kami tunggu pengumuman resmi dari Pak SBY," tutur Sekjen PKS Anis Matta di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (9/4/2012).

Hal ini penting, mengingat saat teken kontrak koalisi ditandatangani langsung oleh SBY. Maka itu, jika koalisi akan diakhiri tentu harus SBY sendiri yang mengumumkan secara langsung.

Yang terpenting lagi, pengumuman mengenai nasib PKS tidak boleh diwakilkan dan tidak bisa diwakilkan. "Iya (ketua koalisi), yang lain-lain enggak," tukas Anis.

Ketika ditanya, apakah setuju seandainya Wakil Ketua Setgab Aburizal Bakrie yang mengumumkan, Anis tak langsung menjawab. "Ini bukan urusan setuju dan tidak setuju, sikap resmi dari SBY itu saja." (lin)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7557 seconds (0.1#10.140)