Sikap PKS tunggu sikap resmi SBY

Senin, 09 April 2012 - 12:50 WIB
Sikap PKS tunggu sikap resmi SBY
Sikap PKS tunggu sikap resmi SBY
A A A
Sindonews.com - Nasib Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Sekretariat Gabungan (Setgab) koalisi hingga saat ini penuh ketidakpastian. Belum ada pernyataan resmi dari Setgab mengenai keberadaan PKS di dalam koalisi.

Namun PKS bersikukuh tak ingin mengawalinya dengan menyatakan diri keluar dari Setgab. Sekjen PKS Anis Matta mengatakan, partainya tak akan mundur dari koalisi sebelum ada pernyataan resmi dari Ketua Setgab Susilo Bambang Yudhoyono.

"Kami tidak bisa memastikan sikap, sebelum ada pernyataan resmi dari SBY apakah tetap dikoalisi atau keluar dari koalisi," tegas Wakil Ketua DPR ini di Gedung DPR, Senayan, Jakarta (9/4/2012).

Ketika ditanya wartawan apakah mungkin PKS tetap berkoalisi, kata Anis, hal itu diserahkan kepada yang berhak mengambil keputusan.

Yang jelas, lanjut Anis, hingga saat ini belum ada komunikasi resmi antara PKS dengan SBY. PKS tetap akan menunggu keputusan resmi SBY, bukan berdasarkan komunikasi nonformal. "Sampai saat ini yang resmi belum ada, kita fokus yang resmi-resmi saja," tukasnya.(lin)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3266 seconds (0.1#10.140)