SBY pantau demo dari Istana Negara

Jum'at, 30 Maret 2012 - 10:15 WIB
SBY pantau demo dari...
SBY pantau demo dari Istana Negara
A A A
Sindonews.com - Kebijakan pemerintah untuk menaikan harga bahan bakar minyak (BBM) akan diputuskan hari ini melalui rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).
Sementara itu massa dengan jumlah besar telah menggelar aksi demonstrasi menolak kenaikan harga BBM itu.

Dua peristiwa tersebut tidak lepas dari pantauan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). RI-1 ini akan memantau kedua agenda itu dari Istana Negara Jakarta.

Menurut juru bicara Kepresidenan Julian Aldrin Pasha, presiden seharian penuh akan bekerja di Istana Negara. Selain memantau demonstrasi dan rapat paripurna, presiden juga memantau situasi di tanah air serta hal-hal yang menjadi perhatian masyarakat.

"Sepanjang pagi dan siang ini Presiden bekerja di Istana. Presiden juga akan memantau jalannya sidang paripurna DPR yang akan membahas soal BBM," ujar Julian dalam pesan singkatnya kepada wartawan, Jumat (30/3/2012).

Seperti diberitakan, saksi demonstrasi diikuti massa dalam jumlah besar akan terjadi di mana-mana.

Para pendemo dari berbagai organisasi diantaranya dari kelompok Cipayung (PMII, GMNI, PMKRI, HMI), Hizbut Tahrir Indonesia (HTI), PKNU, Partai Bulan Bintang (PBB), Komite Guru Bekasi, Repdem dan masih banyak lagi telah melapor sekaligus mendaftarkan aksinya ke Polda Metro Jaya.

Demo dipusatkan di Gedung MPR/DPR di Gatot Subroto Jakarta Selatan dan Istana Merdeka Jakarta Pusat.(lin)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5152 seconds (0.1#10.140)