Konflik Demokrat vs Hanura tidak substantif

Jum'at, 02 Maret 2012 - 16:27 WIB
Konflik Demokrat vs Hanura tidak substantif
Konflik Demokrat vs Hanura tidak substantif
A A A
Sindonews.com - Ketua DPP Partai Demokrat Pasek Suardika menilai konflik antara Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat (PD) Ramadhan Pohan dengan Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Wiranto tidak substantif.

Lebih jauh, dia mengaku enggan berkomentar jauh terhadap kasus yang hanya menguras tenaga dan pikiran tersebut. Terlebih, dia melihat kasus tersebut tidak akan menghasilkan apa-apa selain permusuhan.

"Biarlah, itu urusan-urusan yang di atas," ujarnya saat dihubungi Sindonews, Jumat (2/3/2012).

Ditambahkan dia, ada persoalan yang lebih penting ketimbang konflik yang tidak jelas buktinya tersebut. Persoalan itu adalah Rancangan Undang-Undang (RUU) Pemilihan Umum (Pemilu) yang sedang digodok DPR saat ini.

"Sekarang saya sedang mengikuti rapat RUU Pemilu. Bahas masalah yang menjadi substansi dulu, masalah itu saya tidak tahu," jelasnya.

Sebagaimana diketahui, konflik Demokrat dengan Hanura dipicu tudingan Ramadhan terhadap kuasa hukum Muhammad Nazaruddin, Elza Syarif yang dianggap sebagai orang di balik badai yang menggoyang Demokrat.

Tak hanya itu, Ramadhan menuding Elza membawa misi sakit hati Ketua Umum Partai Hanura Wiranto yang kalah dua kali dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dalam perhelatan Pilpres 2009 lalu. (san)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5410 seconds (0.1#10.140)