Korlantas Polri Siapkan Langkah Strategis Mudik Lebaran saat Pandemi Covid-19

Senin, 06 April 2020 - 17:55 WIB
Korlantas Polri Siapkan...
Korlantas Polri Siapkan Langkah Strategis Mudik Lebaran saat Pandemi Covid-19
A A A
JAKARTA - Korlantas Polri akan menerapkan langkah strategis saat musim mudik 2020 di tengah pandemi Covid-19. Tujuannya memberikan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas.

Kepala Korlantas Polri Irjen Pol Istiono akan Istiono mengatakan, pemudik yang akan pulang ke kampung halaman akan ditetapkan sebagai orang dalam pengawasan (ODP) selama 14 hari. Mereka akan dikarantina di wilayah masing-masing.

"Seperti yang dilakukan Pemprov Jawa Tengah yang menjemput para pemudik dan 14 hari dilakukan karantina. Nah ini juga akan diterapkan di wilayah lain bersama instansi terkait," katanya saat ditemui di Senayan, Jakarta, Senin (6/4/2020).

Korlantas juga akan menerapkan pemeriksaan ketat dengan mendirikan posko di beberapa tempat yang sudah terkoneksi dengan rumah sakit rujukan untuk penanganan pasien positif Covid-19 terdekat. Seperti tempat pemberangkatan mudik, rest area baik di tol maupun di jalan arteri. Bahkan di tempat tujuan juga akan disiapkan posko kesehatan yang terkoneksi dengan rumah sakit rujukan.

"Bila ada indikasi akan langsung kami rujuk ke rumah sakit terdekat untuk dilakukan karantina sebagai pencegahan penyebaran virus Covid-19," tandasnya.

Istiono berharap mudik tahun ini ada kebijakan pembatasan kendaraan. Ini juga sebagai penerapan SOP langkah pencegahan, misalnya mobil sedan hanya ditumpangi untuk dua orang, satu sopir, satu dibelakang sebagai penumpang.

Begitu pula mobil jenis mini bus ditumpangi 3 orang. Bahkan untuk yang terpaksa mudik dengan motor tidak diperkenankan berboncengan. "Jaga jarak karena penularan ini yang sangat berbahaya. Kesadaran dari masyarakat juga dituntut disini," tegasnya.

Menurut dia, dalam Operasi Ketupat tahun ini masih dalam kondisi KLB dan merupakan operasi kemanusiaan. Oleh karena itu, demi kemanusiaan terkait pelanggaran pada kendaraan angkutan orang akan di putar arah atau pulang ke rumah.

Jenderal bintang dua ini berharap, masyarakat mau bekerja sama dengan pemerintah melawan Covid-19 dengan penuh kesadaran dengan menerapkan SOP penanganan dan pencegahannya. "Yang terpenting saat ini kita jaga jarak dan mematuhi apa-apa yang telah ditetapkan pemerintah," tutupnya.
(poe)
Berita Terkait
Mutasi Baru Virus Corona
Mutasi Baru Virus Corona
Aparat Diminta Identifikasi...
Aparat Diminta Identifikasi Potensi Kejahatan di Tengah Pandemi Corona
Polri Sebut Penangkapan...
Polri Sebut Penangkapan dr Lois Terkait Hoaks Virus Corona
Polri Beri Bantuan Uang...
Polri Beri Bantuan Uang untuk Sopir Terdampak Wabah Covid-19
Waspada Virus Corona...
Waspada Virus Corona Varian Baru
E484K, Varian Anyar...
E484K, Varian Anyar Virus Corona
Berita Terkini
Isu TNI Masuk Kampus...
Isu TNI Masuk Kampus Hanya Gorengan, Akademisi Unindra Ajak Lawan Narasi Pecah Belah Bangsa
49 menit yang lalu
Sekjen Perindo Hadiri...
Sekjen Perindo Hadiri Pengukuhan Pengurus DPP Hanura
54 menit yang lalu
Mantan Gubernur Lemhannas:...
Mantan Gubernur Lemhannas: Usulan Pergantian Wapres Gibran Menarik dan Harus Dikaji
59 menit yang lalu
Menteri UMKM Maman Abdurrahman...
Menteri UMKM Maman Abdurrahman Resmi Terpilih Jadi Ketua IKA Trisakti 2025-2029
1 jam yang lalu
Penutupan Program Remaja...
Penutupan Program Remaja Bernegara, Surya Paloh: Saya Titipkan Bangsa Ini
1 jam yang lalu
Sri Gusni Perindo Ingatkan...
Sri Gusni Perindo Ingatkan Perempuan di Dunia Politik Bukan Sekadar Pelengkap
1 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Contraflow Arus...
Jadwal Contraflow Arus Mudik dan Balik Lebaran di Tol Jakarta-Cikampek
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved