Rapat dengan DPR, BIN Jelaskan Alasan Pemerintah Tak Pulangkan Eks ISIS

Rabu, 12 Februari 2020 - 21:14 WIB
Rapat dengan DPR, BIN Jelaskan Alasan Pemerintah Tak Pulangkan Eks ISIS
Rapat dengan DPR, BIN Jelaskan Alasan Pemerintah Tak Pulangkan Eks ISIS
A A A
JAKARTA - Isu mengenai ratusan warga negara Indonesia (WNI) eks anggota dan simpatisan ISIS disinggung dalam rapat Komisi I DPR dengan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (12/2/2020).

Budi Gunawan pun menjelaskan alasan pemerintah tidak memulangkan ISIS eks WNI tersebut. "Dari Komisi I memang menanyakan. Kami sudah menjelaskan bahwa kemarin di dalam rapat terbatas sudah diputuskan, dan sudah dijelaskan oleh Menko Polhukam bahwa kebijakan yang diambil oleh pemerintah tidak memulangkan," ujar Budi Gunawan usai rapat dengan Komisi I DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (12/2/2020).

Dia mengatakan, pemerintah lebih memilih untuk melindungi 267 jiwa WNI di Tanah Air. Dia mengatakan, keamanan 267 jiwa WNI di Indonesia harus diprioritaskan. "Daripada memilih memulangkan yang kurang lebih jumlahnya 600 orang, tentu ada risiko-risiko yang sudah diperhitungkan," ungkapnya. (Baca Juga: Jokowi Gunakan Istilah ISIS Eks WNI)

Sementara itu, Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid mengungkapkan berbagai isu disinggung dalam rapat dengan BIN tadi.

"Intinya kita mendorong supaya setiap potensi ancaman, karena BIN kan tugasnya deteksi dini, baik itu terkait isu-isu yang sekarang mengemuka tentang eks ISIS yang tak akan dipulangkan, virus Corona, dan lain-lain," ujar Meutya.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2004 seconds (0.1#10.140)