Andi Arief Sebut Ada Setan Gundul di Kubu Prabowo, Netizen Kritik Demokrat

Senin, 06 Mei 2019 - 12:39 WIB
Andi Arief Sebut Ada...
Andi Arief Sebut Ada Setan Gundul di Kubu Prabowo, Netizen Kritik Demokrat
A A A
JAKARTA - Politikus Partai Demokrat, Andi Arief menilai klaim yang menyebut Prabowo Subianto menang 62% pada Pilpres 2019 sebagai perangkap sesat.

Menurut dia, Demokrat ingin menyelamatkan Prabowo dari perangkap tersebut. "Partai Demokrat ingin menyelamatkan Pak Prabowo dari perangkap sesat yang memasok angka kemenangan 62 persen," tulis Andi melalui akun Twitter pribadinya, @AndiArief_, Minggu 5 Mei 2019.

Dia memaparkan dalam Koalisi Adil Makmur ada Gerindra, Demokrat, PKS, PAN, Berkarya, dan rakyat. Dalam perjalanannya, kata dia, muncul elemen yang disebutnya sebagai setan gundul.

"Dalam Koalisi Adil Makmur ada Gerindra, Demokrat, PKS, PAN, Berkarya, dan rakyat. Dalam perjalanannya muncul elemen setan gundul yang tidak rasional, mendominasi dan cilakanya Pak Prabowo mensubordinasikan dirinya. Setan Gundul ini yang memasok kesesatan menang 62 persen," cuitnya.

Andi menegaskan Demokrat hanya ingin melanjutkan koalisi dengan Gerindra, PAN, PKS, Berkarya dan Rakyat. Namun, jika Prabowo lebih memilih mensubordinasikan koalisi dengan kelompok "setan gundul", Partai Demokrat akan memilih jalan sendiri yang tidak khianati rakyat.

Pernyataan Andi Arief menuai banyak komentar. Di antaranya mengkritik sikap Partai Demokrat menyikapi dinamika politik pasca pemungutan suara.

"Om daripada ngomel di bulan puasa, sudah saja kalau mau keluar, keluar saja. Biarkan Prabowo bersama kami pendukungnya. Kalau nanti ternyata takdir berkata lain, kami tetap bangga bahwa kami punya sikap yang memegang teguh kesetiaan," komentar pemilik akun Trilolo @BCU_1628.Komentar meminta Demokrat tinggalkan Prabowo juga disampaikan pemilik akun Daffa Aditya @daffaditya.
"Mending buruan keluar saja dari koalisi, biar jelas..sumpah nyesal saya kasih suara caleg ke caleg PD. Pemilu 5 tahun sekali dan saya pastikan 2024 siapa pun caleg, capres yang PD usung...saya dan keluarga enggak akan memberikan 1 suara pun salam #rakyatjelata," cuitnya.
(dam)
Berita Terkait
5 Provinsi Lumbung Suara...
5 Provinsi Lumbung Suara Partai Demokrat di Pemilu 2019
Pidato Politik Ketua...
Pidato Politik Ketua Umum Partai Demokrat
Tolak KLB Sibolangit,...
Tolak KLB Sibolangit, Demokrat Sumut Tetap Loyal Pada AHY
Capres Resmi Partai...
Capres Resmi Partai Demokrat dalam Pilpres AS, Siapakah Joe Biden?
Soal Koalisi Partai...
Soal Koalisi Partai Islam, Zulkifli Hasan Ungkap Luka Pilpres 2019
Resmi, Partai Demokrat...
Resmi, Partai Demokrat Dukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024
Berita Terkini
Kadin Gelar Halalbihalal...
Kadin Gelar Halalbihalal dengan KKP, Bahas Tantangan Sektor Kelautan dan Perikanan
18 menit yang lalu
Perubahan KUHAP Penting,...
Perubahan KUHAP Penting, Namun Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
1 jam yang lalu
Pembukaan Syafest 2025,...
Pembukaan Syafest 2025, Muzani Berharap Lahir Bibit-bibit Calon Pemimpin
5 jam yang lalu
Gelar Halalbihalal,...
Gelar Halalbihalal, Muhammadiyah Tegaskan Komitmennya terhadap Keharmonisan
5 jam yang lalu
Partai Perindo Anggap...
Partai Perindo Anggap Jawa Barat Sangat Penting untuk Segera Digarap Demi Menang Pemilu 2029
6 jam yang lalu
Hasil Lobi ke Arab Saudi,...
Hasil Lobi ke Arab Saudi, Menag: Jemaah Indonesia Usia di Atas 90 Tahun Diizinkan Berhaji
7 jam yang lalu
Infografis
Ibtihal Aboussad Dipecat...
Ibtihal Aboussad Dipecat Microsoft karena Menentang Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved