DPP Golkar Gelar Rapat Pleno Tertutup

Rabu, 13 Desember 2017 - 21:48 WIB
DPP Golkar Gelar Rapat...
DPP Golkar Gelar Rapat Pleno Tertutup
A A A
JAKARTA - Rapat pleno digelar DPP Partai Golkar di kantornya, Slipi, Jakarta Barat. Pleno tertutup itu digelar setelah dakwaan Setya Novanto, terdakwa kasus kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP) dibacakan.

Ketua DPP Partai Golkar Agus Gumiwang Kartasasmita menjelaskan, waktu penyelenggaraan musyawarah nasional luar biasa (munaslub) akan ditetapkan dalam rapat pleno itu.

"Saya kira itu wajar saja dan itu akan dibahas dalam rapat pleno nanti, kita akan coba cari musyawarah. Masing-masing pemikiran, masing-masing pihak ada alasan, nanti kita akan diskusikan," katanya di Kantor DPP Golkar, Rabu (13/12/2017) malam.

Sekretaris Fraksi Partai Golkar ini meyakini, ada kesepakatan dari hasil rapat pleno itu, sehingga solusi mengatasi persoalan partainya saat ini dihasilkan.

"Saya yakin ada titik temu karena biar bagaimanapun saya yakin ada kesadaran kolektif di rapat pleno nanti terhadap pentingnya kita mengedepankan kepentingan partai yaitu dalam rangka kita sesegera mungkin cari solusi terhadap organisasi berkiatan ketua umum kita sudah jadi terdakwa," pungkasnya.

Diketahui, rapat pleno itu dihadiri para pengurus DPD Partai Golkar. Dua calon ketua umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto dan Aziz Syamsuddin pun hadir.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0603 seconds (0.1#10.140)