Menghadap Jokowi, Menteri Asal Golkar Bantah Bahas Setnov

Senin, 20 November 2017 - 15:04 WIB
Menghadap Jokowi, Menteri...
Menghadap Jokowi, Menteri Asal Golkar Bantah Bahas Setnov
A A A
JAKARTA - Menteri asal Partai Golkar, Airlangga Hartarto menghadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (20/11/2017).

Airlangga mengatakan menemui Presiden untuk melaporkan tugasnya sebagai Menteri Perindustrian terkait kunjungan kerjanya ke Thailand.

Airlangga membantah pertemuan dengan Jokowi membahas polemik yang terjadi di Partai Golkar. Sebagai kader Golkar, Airlangga menyerahkan masalah tersebut kepada internal partai.

"Pada dasarnya kalau Golkar kita kembalikan pada mekanisme yang ada dan pada aspirasi dari daerah-daerah," ujar Airlangga di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (20/11/2017).

Kendati tak membahas masalah Golkar, kata Airlangga, Presiden Jokowi berharap Golkar tetap dalam kondisi baik.

Terkait usulan sejumlah kader yang meminta digelar musyawarah nasional luar biasa (munaslub) untuk mengganti Setya Novanto dari jabatan Golkar, Airlangga menyerahkan kepada pengurus Golkar di daerah.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5633 seconds (0.1#10.140)