Jokowi Undang SBY di Acara Pernikahan Kahiyang

Minggu, 29 Oktober 2017 - 14:58 WIB
Jokowi Undang SBY di Acara Pernikahan Kahiyang
Jokowi Undang SBY di Acara Pernikahan Kahiyang
A A A
JAKARTA - Masih ingat dengan pertemuan antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan mantan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Istana Merdeka, Jumat 27 Oktober 2017.

Meski perbincangan dilakukan empat mata, salah satu yang menarik menjadi pembahasan rupanya Jokowi mengundang SBY ke acara pernikahan putrinya.

Secara khusus pada kesempatan itu, Presiden Jokowi menyampaikan undangan pernikahan putrinya, Kahiyang Ayu pada 8 November 2017 nanti.

"Presiden Jokowi mengundang Presiden SBY dan keluarga untuk hadir dalam pernikahannya Kahiyang. Pak Jokowi mengundang untuk menghadiri akad nikah putrinya," ujar Ketua Divisi Komunikasi Partai Demokrat (PD) Imelda Sari saat dikonfirmasi, Minggu (29/10/2017).

Menurut Imelda, Ketua Umum Partai Demokrat (PD) itu menyatakan akan hadir bersama istrinya, Ani Yudhyono dalam acara yang digelar di Graha Sabha Buana, Solo, Jawa Tengah itu.

"Pak SBY menyampaikan Insya Allah Beliau dan Ibu Ani akan hadir pada pernikahannya Putri Presiden Jokowi," jelas Imelda.

Diketahui sebelumnya, putri Presiden Jokowi, Kahiyang akan dipersunting lelaki pilihannya, Muhammad Bobby Afif Nasution pada 8 November mendatang di Graha Sabha Buana, Solo, Jawa Tengah. Berbagai persiapan pun telah dilakukan oleh pihak keluarga.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7967 seconds (0.1#10.140)