KPK Geledah Kantor Bupati Kutai Kertanegara

Selasa, 26 September 2017 - 18:51 WIB
KPK Geledah Kantor Bupati Kutai Kertanegara
KPK Geledah Kantor Bupati Kutai Kertanegara
A A A
JAKARTA - Tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan kegiatan penindakan di daerah Kutai Kartanegara (Kukar), Kalimantan Timur. Kegiatan penindakan tersebut berupa penggeledahan di lingkungan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Kukar.

Saat dikonfirmasi, pihak KPK membenarkan adanya penggeledahan di sejumlah lokasi di Kukar. Penggeledahan dilakukan terkait dugaan korupsi.

"Yang bisa dikonfirmasi saat ini bahwa benar ada kegiatan dari tim penindakan di sana," kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK Priharsa Nugraha saat dikonfirmasi, Selasa (26/9/2017).

Sementara dari Informasi yang dihimpun, Tim KPK yang terbagi dalam lima tim satgas melakukan penggeledahan di Kantor Pemda Kukar. Penggeledahan yang dilakukan sejak pukul 11.30 Wita itu menyasar sejumlah lokasi. Di antaranya, Kantor Bupati Kukar, Kantor Wakil Bupati Kukar, Kantor Sekda Kukar dan Kantor Dinas Perkebunan.

Setelah dari Pemda beberapa tim satgas pukul melanjutkan penggeledahan di rumah dinas dan rumah pribadi bupati. Rumah orang tua bupati dan tim sukses bupati pun tak luput dari penggeledahan.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7364 seconds (0.1#10.140)