Ditanya Soal Ganjar Pranowo Terkait Kasus E-KTP, Mendagri Diam
A
A
A
JAKARTA - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo ikut disebut-sebut dalam kasus pengadaan Kartu Tanda Penduduk elekteronik (e-KTP). Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu disebut menerima aliran dana dari pengadaan e-KTP.
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo hanya diam ketika dikonfirmasi mengenai nama Ganjar Pranowo dalam kasus tersebut. Dia enggan menanggapi rekan separtainya di PDIP itu yang terseret kasus e-KTP.
"Saya enggak mau komentar ya," ujar Tjahjo di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (7/3/2017).
Mantan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP ini menyerahkan sepenuhnya kepada proses hukum. Dia beralasan tidak ingin mencampuri kewenangan lembaga penegak hukum. (Baca: Setya Novanto Siap Klarifikasi di Sidang Perkara E-KTP)
"Saya enggak mau memberi tanggapan, itu kewenangan KPK," ucap mantan Wakil Ketua Komisi II DPR ini.
Sidang perdana perkara pengadaan e-KTP akan digelar, Kamis 9 Maret 2017. Sidang akan digelar di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor).
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo hanya diam ketika dikonfirmasi mengenai nama Ganjar Pranowo dalam kasus tersebut. Dia enggan menanggapi rekan separtainya di PDIP itu yang terseret kasus e-KTP.
"Saya enggak mau komentar ya," ujar Tjahjo di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (7/3/2017).
Mantan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP ini menyerahkan sepenuhnya kepada proses hukum. Dia beralasan tidak ingin mencampuri kewenangan lembaga penegak hukum. (Baca: Setya Novanto Siap Klarifikasi di Sidang Perkara E-KTP)
"Saya enggak mau memberi tanggapan, itu kewenangan KPK," ucap mantan Wakil Ketua Komisi II DPR ini.
Sidang perdana perkara pengadaan e-KTP akan digelar, Kamis 9 Maret 2017. Sidang akan digelar di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor).
(kur)