Soal Kasus E-KTP, KPK Diminta Tidak Gertak Sambal

Senin, 06 Maret 2017 - 11:54 WIB
Soal Kasus E-KTP, KPK...
Soal Kasus E-KTP, KPK Diminta Tidak Gertak Sambal
A A A
JAKARTA - Pernyataan Ketua KPK Agus Rahardjo yang menyatakan diduga banyak pihak terlibat kasus dugaan korupsi pengadaan e-KTP akan diungkap dalam persidangan perkara itu, diharapkan bukan cuma gertak sambal.

Diketahui, persidangan kasus e-KTP bakal digelar pada Kamis 9 Maret 2017. "Kalau gertak sambal aja ya jangan ke opini terus, bangun opini," ujar ‎Anggota Komisi III DPR ‎Masinton Pasaribu saat dihubungi wartawan, Senin (6/3/2017).

Kata Masinton, penegakan hukum harus tetap dilaksanakan. "Jangan menggertak-gertak," kata politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini.

Adapun mengenai sejumlah nama yang bakal diungkap di persidangan nanti, Masinton enggan berspekulasi. "Intinya kita menunggu persidangan aja, jangan mendahului," tuturnya.

Kendati demikian, dia menilai pernyataan Ketua KPK Agus Rahardjo itu hanya sekadar peringatan dini.‎ "Itu sebagai early warning system, early warning dari ketua KPK," pungkasnya.

Sekadar informasi, KPK telah menetapkan dua tersangka kasus dugaan korupsi proyek e-KTP. Kedua tersangka itu adalah mantan Direktur Pengelola Informasi Administrasi Kependudukan Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri, Sugiharto, dan mantan Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kemendagri, Irman.‎
(maf)
Berita Terkait
Antrian E KTP Ricuh
Antrian E KTP Ricuh
Meraup Rezeki Lewat...
Meraup Rezeki Lewat Jasa Reparasi KTP
Ricuh Pengurusan E-KTP
Ricuh Pengurusan E-KTP
Pembuatan KTP Elektronik...
Pembuatan KTP Elektronik di Rumah Bagi Warga Berkebutuhan Khusus
Kemendagri Permudah...
Kemendagri Permudah Transgender Dapatkan e-KTP
Cara Membuat Watermark...
Cara Membuat Watermark Pada e-KTP
Berita Terkini
Umat Katolik Datangi...
Umat Katolik Datangi Kedubes Vatikan, Berdoa di Depan Lukisan Paus Fransiskus
34 menit yang lalu
Wamen Angga Raka dan...
Wamen Angga Raka dan Juri Ardiantoro Diusulkan Jadi Jubir Presiden
41 menit yang lalu
Kedubes Vatikan Dibuka...
Kedubes Vatikan Dibuka untuk Umum, Dikunjungi Warga yang Berkabung Wafatnya Paus Fransiskus
1 jam yang lalu
Rektor Unhan Lantik...
Rektor Unhan Lantik Dave Laksono Jadi Ketua Umum Ikatan Alumni Universitas Pertahanan
2 jam yang lalu
Gibran Buat Konten Bonus...
Gibran Buat Konten Bonus Demografi, PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja Gitu Lho!
2 jam yang lalu
Presiden Prabowo Terima...
Presiden Prabowo Terima Kunjungan Wakil PM Malaysia di Istana Merdeka Sore Ini
4 jam yang lalu
Infografis
Ini 3 Negara Musuh AS...
Ini 3 Negara Musuh AS yang Tidak Terkena Tarif Impor Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved