Kader Perindo Diimbau Maksimal dalam Membangun Masyarakat

Minggu, 27 November 2016 - 12:30 WIB
Kader Perindo Diimbau...
Kader Perindo Diimbau Maksimal dalam Membangun Masyarakat
A A A
JAKARTA - Ketua DPW Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Sulawesi Tenggara Jaffray Bittikaka terus berupaya menggenjot militansi kader, dengan terus melakukan konsolidasi antarpengurus.

Jaffray meminta seluruh kader partai berlambang rajawali itu untuk memaksimalkan program partai yang membangun masyarakat, khususnya kalangan menengah bawah.

“Partai Perindo hadir untuk membangun masyarakat belum produktif menjadi produktif,” ujarnya saat memimpin rapat konsolidasi DPD, DPrt dan sayap Partai Perindo se-Kolaka Timur, di Tirawuta, Sulawesi Tenggara, Jumat 25 November 2016.

Dia mengungkapkan, selama ini pertumbuhan ekonomi hanya dinikmati kalangan elit di kota-kota besar. Sementara, kalangan menengah bawah seperti petani, nelayan, buruh dan pelaku UMKM tak terbangun dengan baik.

“Masyarakat yang belum mapan dan tidak produktif lebih banyak. Mereka mayoritas di negara kita,” ujarnya.

Selain kesenjangan kesejahteraan masyarakat, Jaffray juga mengungkapkan kesenjangan pembangunan antardaerah pun terus melebar. Dalam skala provinsi, kesenjangan itu juga terjadi di Sulawesi Tenggara.

“Dari 17 kabupaten/kota hanya beberapa kabupaten yang sudah mapan. Di antaranya, Kendari, Baubau, Kolaka dan Kolaka Utara.
(maf)
Berita Terkait
Elektabilitas Partai...
Elektabilitas Partai Perindo Meroket Hingga tembus3,3%
Presiden Jokowi: Parpol...
Presiden Jokowi: Parpol Harus Hati-hati Pilih Capres dan Cawapres
Partai Perindo: Mars...
Partai Perindo: Mars Partai Perindo dengan QR Code
Profile Partai Perindo
Profile Partai Perindo
Rakernas Partai Perindo...
Rakernas Partai Perindo 2022, Hari Ke-2 Pembekalan DPW Partai Perindo
TGB Gabung Partai Perindo
TGB Gabung Partai Perindo
Berita Terkini
KM ITB Tuntut Polri...
KM ITB Tuntut Polri Bebaskan Mahasiswi Pengunggah Meme Prabowo-Jokowi
44 menit yang lalu
2 Letjen Baru di TNI...
2 Letjen Baru di TNI AD, Nomor 1 Mantan Pangdam Udayana
2 jam yang lalu
Kenang Paus Fransiskus,...
Kenang Paus Fransiskus, Praksis Sebut Paus Leo XIV Penerus Harapan Dunia
3 jam yang lalu
Soal Kebijakan Dedi...
Soal Kebijakan Dedi Mulyadi, PBNU: Pengiriman Anak Nakal ke Pesantren Jauh Lebih Baik
3 jam yang lalu
Buka Muspinas ke-III...
Buka Muspinas ke-III Kosgoro 1957, Bahlil Dorong Kolaborasi dengan Partai Golkar
3 jam yang lalu
Soal Perang India-Pakistan,...
Soal Perang India-Pakistan, TNI: Ancaman Perang Terbuka Masih Ada
4 jam yang lalu
Infografis
Pentagon: China Bisa...
Pentagon: China Bisa Hancurkan Semua Kapal Induk AS dalam 20 Menit
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved