Jokowi Ucapkan Selamat Donald Trump Terpilih sebagai Presiden AS
A
A
A
TANGERANG - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan selamat atas terpilihnya Donald Trump sebagai Presiden Amerika Serikat (AS). Ucapan itu sekaligus mewakili seluruh rakyat Indonesia.
Ucapan selamat Jokowi disampaikan usai peresmian pembukaan Internasional Mathematics and Science Olimpiade (IMSO) tingkat Sekolah Dasar (SD) di Hotel Allium Tangerang, Rabu (9/11/2016).
"Hasil pemilihan presiden tersebut mencerminkan kehendak rakyat AS. Saya mengucapkan selamat kepada presiden terpilih Donald Trump," ucap Jokowi.
Jokowi mengatakan, di bawah kepemimpinan Trump, Indonesia siap melanjutkan kerja sama dan hubungan bilateral yang sudah terjalin dengan AS.
"Saya juga mengajak kepada Presiden AS terpilih untuk terus melanjutkan kerja sama membangun persamaian dan menciptakan kesejahteraan dunia," ujarnya.
Perhitungan suara dalam pemilihan Presiden AS yang digelar hari ini memastikan terpilihnya Trump sebagai Presiden AS. Trump yang maju dari Partai Republik berhasil mengalahkan Hillary Clinton yang berasal dari Partai Demokrat.
Ucapan selamat Jokowi disampaikan usai peresmian pembukaan Internasional Mathematics and Science Olimpiade (IMSO) tingkat Sekolah Dasar (SD) di Hotel Allium Tangerang, Rabu (9/11/2016).
"Hasil pemilihan presiden tersebut mencerminkan kehendak rakyat AS. Saya mengucapkan selamat kepada presiden terpilih Donald Trump," ucap Jokowi.
Jokowi mengatakan, di bawah kepemimpinan Trump, Indonesia siap melanjutkan kerja sama dan hubungan bilateral yang sudah terjalin dengan AS.
"Saya juga mengajak kepada Presiden AS terpilih untuk terus melanjutkan kerja sama membangun persamaian dan menciptakan kesejahteraan dunia," ujarnya.
Perhitungan suara dalam pemilihan Presiden AS yang digelar hari ini memastikan terpilihnya Trump sebagai Presiden AS. Trump yang maju dari Partai Republik berhasil mengalahkan Hillary Clinton yang berasal dari Partai Demokrat.
(maf)