Setelah Mendes, Giliran Menteri ESDM yang Sambangi KPK
A
A
A
JAKARTA - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Archandra Tahar menyambangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Sebagai menteri yang baru saja dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada 27 Juli lalu, Archandra mengaku ingin berkenalan dengan pimpinan KPK.
Archandra tiba di Gedung KPK menumpangi Toyota Crown bernomor polisi B 1250 RFS. Dia tiba sekitar pukul 12.45 WIB. "Silaturahmi saja, pengenalan. Saya baru di sini. Berkenalan dengan KPK," ujar Archandra di Gedung KPK, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin (8/8/2016).
Archandra enggan bicara banyak soal apa yang akan didiskusikannya dengan pimpinan KPK. Ketika ditanya apakah akan membahas pencegahan korupsi dengan lembaga yang dia pimpin, Archandra tidak berkomentar banyak.
"Saya coba berkenalan dulu nanti kita bicara hal-hal lainya," kata Archandra.
Selain Archandra, Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Eko Putro Sandjojo juga menyambangi KPK, tadi pagi. Kedatangan Eko secara khusus meminta bantuan KPK dalam mengawasi dana desa.
Saat bertemu pimpinan KPK, Eko meminta masukan mengenai teknis pengawasan dana desa untuk menyempurnakan langkah-langkah yang sudah dijalankan kementerian yang dia pimpin.
Archandra tiba di Gedung KPK menumpangi Toyota Crown bernomor polisi B 1250 RFS. Dia tiba sekitar pukul 12.45 WIB. "Silaturahmi saja, pengenalan. Saya baru di sini. Berkenalan dengan KPK," ujar Archandra di Gedung KPK, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin (8/8/2016).
Archandra enggan bicara banyak soal apa yang akan didiskusikannya dengan pimpinan KPK. Ketika ditanya apakah akan membahas pencegahan korupsi dengan lembaga yang dia pimpin, Archandra tidak berkomentar banyak.
"Saya coba berkenalan dulu nanti kita bicara hal-hal lainya," kata Archandra.
Selain Archandra, Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Eko Putro Sandjojo juga menyambangi KPK, tadi pagi. Kedatangan Eko secara khusus meminta bantuan KPK dalam mengawasi dana desa.
Saat bertemu pimpinan KPK, Eko meminta masukan mengenai teknis pengawasan dana desa untuk menyempurnakan langkah-langkah yang sudah dijalankan kementerian yang dia pimpin.
(kri)