Setnov Rampingkan Struktur Kepengurusan Golkar Jadi 200 Orang

Minggu, 29 Mei 2016 - 11:33 WIB
Setnov Rampingkan Struktur...
Setnov Rampingkan Struktur Kepengurusan Golkar Jadi 200 Orang
A A A
JAKARTA - Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Partai Golkar yang digelar di Bali awal Mei 2016 lalu memandatkan kepada Ketua Umum terpilih Setya Novanto untuk membentuk struktur DPP partai beringin yang ramping.

Berbeda dengan periode sebelumnya di mana struktur kepengurusan dibentuk sangat gemuk. Kini Novanto dan kawan-kawan ditantang membentuk struktur ramping dan efisien, sehingga tidak semua pihak bisa diakomodir.

"Kami harus ikut kesepakatan itu. Ini berimbas pada banyak teman-teman tidak puas karena tidak dapat tempat," ujar Tim Sukses Setya Novanto, Nurul Arifin saat dihubungi wartawan, Minggu (29/5/2016).

Nurul memberikan ilustrasi, jika pada periode sebelumnya struktur kepengurusan DPP Golkar diisi oleh 300 orang pengurus, kini pihaknya melakukan restrukturisasi sehingga tidak lebih dari 200 orang akan masuk dalam kepengurusan.

"Kepengurusan di dalam mandat Munaslub kita ingin efektif, efisien dan produktif. Tidak gemuk lagi seperti sebelumnya yang sampai 300 orang. Ini kami coba restrukturisasi dan tidak lebih dari 200 orang," katanya.

Lantas, bagaimana mensiasati keinginan para senior dan pihak-pihak lain yang ingin tetap happy di bawah kepemimpinan Setya Novanto? "Kami bangun satu badan-badan lain. Ada dewan pakar, dewan pembina, dewan penasihat, untuk senior yang tidak terakomodir," ucap Nurul.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0799 seconds (0.1#10.140)