Sejumlah DPD Salah Pilih Momentum Sampaikan Dukungan ke Setya
A
A
A
BALI - Sejumlah Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar sudah menyatakan dukungannya kepada calon Ketua Umum Setya Novanto. Pernyataan dukungan ini disampaikan dalam agenda pandangan umum DPD terhadap laporan pertanggungjawaban Aburizal Bakrie atau biasa disapa Ical selaku ketua umum.
Namun, pernyataan dukungan itu belum tentu menggambarkan peta politik dukungan kepada calon di forum Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub). Bahkan, tidak elok pernyataan dukungan disampaikan dalam momentum agenda pandangan umum laporan pertanggung jawaban ketua umum partai.
"Enggak terlalu pengaruh, biasa saja karena dalam pemilihan kita minta tertutup agar tidak menimbulkan perpecahan," ujar calon Ketua Umum Partai Golkar, Mahyudin di Nusa Dua, Bali, Senin (16/5/2016).
Wakil Ketua MPR ini mengingatkan, sikap sejumlah DPD I yang menyatakan dukungan tersebut telah mengusik suasana sidang Munaslub. Menurutnya, dukungan kepada calon sebaiknya disampaikan melalui mekanisme tertutup. (Baca: Pendukung Setya Novanto Bikin Sidang Munaslub Golkar Memanas)
"Silakan salurkan hak pilih melalui mekanisme karena pandangan umum dalam rangka menanggapi pidato laporan pertanggungjawaban. Intinya menerima atau tidak, bukan forum menyampaikan dukungan. Saya kira di Golkar voter sudah dewasa," tandasnya.
Namun, pernyataan dukungan itu belum tentu menggambarkan peta politik dukungan kepada calon di forum Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub). Bahkan, tidak elok pernyataan dukungan disampaikan dalam momentum agenda pandangan umum laporan pertanggung jawaban ketua umum partai.
"Enggak terlalu pengaruh, biasa saja karena dalam pemilihan kita minta tertutup agar tidak menimbulkan perpecahan," ujar calon Ketua Umum Partai Golkar, Mahyudin di Nusa Dua, Bali, Senin (16/5/2016).
Wakil Ketua MPR ini mengingatkan, sikap sejumlah DPD I yang menyatakan dukungan tersebut telah mengusik suasana sidang Munaslub. Menurutnya, dukungan kepada calon sebaiknya disampaikan melalui mekanisme tertutup. (Baca: Pendukung Setya Novanto Bikin Sidang Munaslub Golkar Memanas)
"Silakan salurkan hak pilih melalui mekanisme karena pandangan umum dalam rangka menanggapi pidato laporan pertanggungjawaban. Intinya menerima atau tidak, bukan forum menyampaikan dukungan. Saya kira di Golkar voter sudah dewasa," tandasnya.
(kur)