Nomor 2, Setya Novanto Siap Arahkan Golkar ke Jokowi-JK
A
A
A
JAKARTA - Masing-masing bakal calon Ketua Umum Partai Golkar telah mendapatkan nomor urut. Berdasarkan, tahapan pendaftaran yang dilakukan pihak Steering Committee (SC) Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) ada delapan bakal calon.
Dalam proses pengundian nomor urut bakal calon ketua umum, Setya Novanto mendapatkan nomor urut dua. Dia yakin nomor dua akan membawa keberuntungan dalam Munaslub yang digelar bulan ini.
"Mungkin ini rezeki saya, ini merupakan petunjuk Allah SWT," ujar Setya di Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, Slipi, Jakarta, Sabtu (7/5/2016).
Bahkan dia yakin berhasil merebut kursi Ketua Umum Partai Golkar dalam Munaslub. Dia berjanji akan membawa Partai Golkar bergabung dalam Pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) jika berhasil merebut kursi orang nomor satu di partai berlambang pohon beringin itu. (Baca: Ngemis Dukungan Jokowi, Kader Golkar Rendahkan Partainya Sendiri)
"Mudah-mudahan ini akan solid terus, akan memberikan kontribusi besar bagi kemenangan nanti," ucapnya.
Dalam proses pengundian nomor urut bakal calon ketua umum, Setya Novanto mendapatkan nomor urut dua. Dia yakin nomor dua akan membawa keberuntungan dalam Munaslub yang digelar bulan ini.
"Mungkin ini rezeki saya, ini merupakan petunjuk Allah SWT," ujar Setya di Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, Slipi, Jakarta, Sabtu (7/5/2016).
Bahkan dia yakin berhasil merebut kursi Ketua Umum Partai Golkar dalam Munaslub. Dia berjanji akan membawa Partai Golkar bergabung dalam Pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) jika berhasil merebut kursi orang nomor satu di partai berlambang pohon beringin itu. (Baca: Ngemis Dukungan Jokowi, Kader Golkar Rendahkan Partainya Sendiri)
"Mudah-mudahan ini akan solid terus, akan memberikan kontribusi besar bagi kemenangan nanti," ucapnya.
(kur)