Di Parlemen Inggris, Jokowi Sebut Orang Indonesia Suka One Direction
A
A
A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kenegaraan ke Inggris. Dalam kunjungan itu, Jokowi sempat menyampaikan pidato di hadapan parlemen Inggris.
Jokowi menyampaikan, masyarakat Indonesia sangat menyukai karya dari Inggris. Misalnya, kata Jokowi, masyarakat Indonesia hafal lagu dari grup band asal Inggris.
"Di Indonesia, kami sangat tahu nama produk-produk Inggris seperti Mark&Spencer dan Debenhams. Bahkan beberapa dari kita sangat mengerti di mana Harrods itu," ujar tim komunikasi presiden, Ari Dwipayana dalam siaran persnya, Rabu (20/4/2016).
Dia menambahkan, masyarakat Indonesia hafal bait lagu dari grup band asal Inggris, seperti One Direction, Coldplay, Genesis, The Beatles, Led Zeppelin, Queen, dan Iron Maiden. (Baca: Tiba di London, Jokowi Akan Bertemu PM Inggris)
Maka itu dia berharap masyarakat Inggris berkunjung ke Indonesia untuk mengetahui lebih jauh tentang Indonesia. Dia juga berharap produk Indonesia mendapat kemudahan masuk ke Inggris. "Saya ingin kerja sama Indonesia dan Inggris semakin kokoh, dalam dan luas," ucapnya.
Jokowi menyampaikan, masyarakat Indonesia sangat menyukai karya dari Inggris. Misalnya, kata Jokowi, masyarakat Indonesia hafal lagu dari grup band asal Inggris.
"Di Indonesia, kami sangat tahu nama produk-produk Inggris seperti Mark&Spencer dan Debenhams. Bahkan beberapa dari kita sangat mengerti di mana Harrods itu," ujar tim komunikasi presiden, Ari Dwipayana dalam siaran persnya, Rabu (20/4/2016).
Dia menambahkan, masyarakat Indonesia hafal bait lagu dari grup band asal Inggris, seperti One Direction, Coldplay, Genesis, The Beatles, Led Zeppelin, Queen, dan Iron Maiden. (Baca: Tiba di London, Jokowi Akan Bertemu PM Inggris)
Maka itu dia berharap masyarakat Inggris berkunjung ke Indonesia untuk mengetahui lebih jauh tentang Indonesia. Dia juga berharap produk Indonesia mendapat kemudahan masuk ke Inggris. "Saya ingin kerja sama Indonesia dan Inggris semakin kokoh, dalam dan luas," ucapnya.
(kur)