Alasan Jokowi Tak Temui Guru Honorer

Kamis, 11 Februari 2016 - 14:51 WIB
Alasan Jokowi Tak Temui...
Alasan Jokowi Tak Temui Guru Honorer
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak bisa menemui para guru honorer yang ingin menyampaikan aspirasi. Perwakilan para guru honorer hanya diterima Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno di Kompleks Istana Kepresidenan.

Pratikno menyampaikan alasan Jokowi tidak sempat menemui para guru honorer, karena sibuk dengan tugas yang sudah dijadwalkan. Namun dia mengakui, Jokowi sudah mengetahui adanya aksi demonstrasi para guru honorer di depan Istana sejak kemarin, Rabu, 10 Februari 2016.

"Kemarin jadwal presiden jelas tidak memungkinkan, dan hari ini juga," ujar Pratikno, di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (11/2/2016).

Sementara mengenai tuntutan para guru honorer untuk diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS), dia menyerahkan prosesnya kepada Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).

"Karena, rekan-rekan ingin berhadapan dengan Pak Presiden jadi yang dilakukan secepatnya adalah saya melaporkan ke Pak Presiden mengenai aspirasi rekan-rekan tenaga Honorer K2," ucapnya.

Para guru honorer hari ini masih melanjutkan aski demonstrasi di depan Istana Kepresidenan. Aksi demonstrasi para guru honorer dilakukan sejak kemarin meminta diangkat sebagai PNS.

Baca: Guru Honorer Kecewa Tak Diladeni Jokowi.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0844 seconds (0.1#10.140)