Gedung Baru KPK Diresmikan Hari Ini
A
A
A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan meresmikan gedung baru Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada hari ini.
Ketua KPK Agus Rahardjo mengatakan, peresmian gedung baru KPK bersamaan dengan Hari Ulang Tahun ke-12 KPK.
"Gedung ini bagian dari peran rakyat luar biasa, saweran untuk KPK. Mudah-mudahan prestasi tambah maju dan bagus," ucap Agus di Gedung baru KPK yang berlokasi di Jalan Kuningan Persada, Jakarta, Selasa (29/12/2015).
Agus menambahkan, gedung baru mulai ditempati pada tahun 2016 mendatang dianggapnya sudah cukup memadahi untuk kerja-kerja pemberantasan korupsi.
"Adalah nanti ada konpres (konferensi pers) khusus. Nanti tempat konpers juga bagus. Nanti ya," ujarnya.
Acara peresmian gedung itu akan di hadiri sejumlah menteri Kabinet Kerja, mantan Presiden dan Wakil Presiden, para alumni komisioner KPK, lembaga swadaya masyarakat serta pegiat antikorupsi.
PILIHAN:
Wapres Bantah PAN Bakal Dapat Jatah Dua Kursi
Ketua KPK Agus Rahardjo mengatakan, peresmian gedung baru KPK bersamaan dengan Hari Ulang Tahun ke-12 KPK.
"Gedung ini bagian dari peran rakyat luar biasa, saweran untuk KPK. Mudah-mudahan prestasi tambah maju dan bagus," ucap Agus di Gedung baru KPK yang berlokasi di Jalan Kuningan Persada, Jakarta, Selasa (29/12/2015).
Agus menambahkan, gedung baru mulai ditempati pada tahun 2016 mendatang dianggapnya sudah cukup memadahi untuk kerja-kerja pemberantasan korupsi.
"Adalah nanti ada konpres (konferensi pers) khusus. Nanti tempat konpers juga bagus. Nanti ya," ujarnya.
Acara peresmian gedung itu akan di hadiri sejumlah menteri Kabinet Kerja, mantan Presiden dan Wakil Presiden, para alumni komisioner KPK, lembaga swadaya masyarakat serta pegiat antikorupsi.
PILIHAN:
Wapres Bantah PAN Bakal Dapat Jatah Dua Kursi
(dam)