Pentingnya Peningkatan Kualitas SDM dalam Pembangunan

Rabu, 11 November 2015 - 15:31 WIB
Pentingnya Peningkatan...
Pentingnya Peningkatan Kualitas SDM dalam Pembangunan
A A A
JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Golkar produk Munas Bali Aburizal Bakrie (Ical) mengingtakan, agar pencapaian pertumbuhan ekonomi yang ditargetkan pemerintah berkualitas dengan bermanfaat bagi kepentingan rakyat banyak."Target pertumbuhan yang tercapai tidak akan berarti banyak jika hanya dinikmati segelintir orang. Maka itu pertumbuhan ekonomi harus berkualitas," kata Ical saat memberikan sambutan pada Seminar Membangun Indonesia di Kantor DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Nelli Murni, Slipi, Jakarta Barat, Rabu (11/11/2015).Ical mencontohkan, pertumbuhan ekonomi yang dicapai sesuai target tidak berarti apa-apa jika nelayan Indonesia tidak membaik kehidupannya."Pembangunan tidak akan bermanfaat jika hanya segelintir orang yang menikmati," ungkap Ical.Ical mengatakan, di era perkembangan teknologi seperti saat ini, peningkatan kemampuan sumber daya manusia pekerjaan rumah utama suatu bangsa. Menurutnya ke depan, persaingan akan terjadi antara manusia dengan manusia.Oleh karena itu Ical mengungkapkan, pencanangan target pembangunan sangat penting guna mendorong terjadinya pertumbuhan yang diiringi peningkatan kemampuan sumber daya manusia."Kita mengharapkan manusia Indonesia bisa bersaing dengan negara lain, misalnya masyarakat di Grobogan bisa bersaing dengan orang di New York, lalu masyarakat di Kalimantan bisa bersaing dengan orang di London," kata Ical.Menteri Keuangan RI Bambang Brodjonegoro yang hadir sebagai narasumber dalam seminar itu mengatakan, indikator keberhasilan pemerintahan di negara maju adalah realisasi target pemenuhan lapangan kerja.Menurut Bambang, dengan pemenuhan lapangan kerja maka secara otomatis tingkat kemiskinan menurun. Hal ini menjadi salah satu perhatian pemerintah saat ini."Seringkali yang menjadi perhatian pemerintahan negara maju adalah pemenuhan lapangan kerja. Ini otomatis menurunkan kemiskinan," kata Bambang.Pilihan:Hendardi: Soeharto Banyak Catatkan Praktik AntikepahlawananBamsoet: Emang Gue Pikirin Ancaman Golkar Kubu Agung
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1196 seconds (0.1#10.140)