WNI Disandera, Jokowi Akan Telepon PM Papua Nugini

Kamis, 17 September 2015 - 13:03 WIB
WNI Disandera, Jokowi...
WNI Disandera, Jokowi Akan Telepon PM Papua Nugini
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menghubungi Perdana Menteri Papua Nugini (PNG) Peter Charles Paire O'Neill, sore nanti.

Jokowi akan menanyakan tentang upaya PNG membebaskan dua warga negara Indonesia (WNI) yang disandera kelompok bersenjata di PNG.

"Sore saya akan telepon ke PM O'Neill," ujar Presiden Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (17/9/2015).

Jokowi mengungkapkan, Menteri Luar Negeri Retno Lestari Marsudi sudah berkomunikasi dengan Menteri Luar Negeri PNG Rimbink Pato.

"Kita harus tahu itu di wilayah negara yang lain. Intinya kita siap membantu dalam pembebasan sandera itu tapi atas izin dari PNG. Kalau enggak ada izin ya enggak bisa," tutur Jokowi.

Jokowi mengatakan, aparat PNG masih berupaya membebaskan para sandera. "Itu kan di negara lain, kan enggak bisa kita menerobos kedaulatan negara lain," ungkapnya.

Pemerintah Indonesia sudah menyiapkan langkah untuk membebaskan dua warga negara Indonesia (WNI) Sudirman (28) dan Badar (30), yang disandera sekelompok orang bersenjata dari Organisasi Papua Merdeka (OPM) pimpinan Jefry Pagawak.

source: http://nasional.sindonews.com/read/1045495/14/pemerintah-siapkan-langkah-terburuk-bebaskan-wni-dari-opm-144240143

Seperti diberitakan sebelumnya, dua WNI Sudirman (28) dan Badar (30) disandera sekelompok orang bersenjata dari Organisasi Papua Merdeka (OPM) pimpinan Jefry Pagawak di wilayah PNG.

Penyandera menawarkan kepada Indonesia untuk menukar sandera dengan dua tahanan kasus narkoba yang saat ini ditahan di Polres Keerom, Papua.

PILIHAN:


WNI Disandera, Menlu Retno Intensifkan Komunikasi dengan PNG
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7645 seconds (0.1#10.140)