Perindo Fokus Garap Ekonomi Mikro

Kamis, 10 September 2015 - 12:28 WIB
Perindo Fokus Garap Ekonomi Mikro
Perindo Fokus Garap Ekonomi Mikro
A A A
PALEMBANG - Kehadiran Partai Persatuan Indonesia (Perindo) tidak hanya mewarnai khasanah politik Indonesia. Perindo hadir di saat tepat ketika Indonesia berada dalam keterpurukan ekonomi.

Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) menginginkan masyarakat ekonomi lemah di Indonesia dapat ditingkatkan kesejahteraannya. Fokus pada peningkatan kesejahteraan masyarakat bawah ini harus menjadi basis perjuangan seluruh kader Perindo, termasuk di Sumatera Selatan (Sumsel). HT menilai program kerja ekonomi di Indonesia saat ini lebih menitikberatkan pada ekonomi makro, bukan ekonomi mikro.

Akibatnya, para pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) menjadi mandek. Padahal, hampir 40% pegiat di sektor ini hanya mengantongi ijazah SD. ”Kita perlu permudah akses masyarakat kecil untuk mendapatkanmodal, memberikanpelatihan serta memaksimalkan perlindungan (proteksi).

Setelah mereka mapan, baru dilepas dan memberikan pengajaran kepada yang lain,” ujar HT pada deklarasi dan pelantikan DPW dan DPD Partai Perindo Sumsel di Gedung Palembang Sport and ConventionCenterkemarin. HTjugamengatakan Perindo hadir tidak untuk menjadi pesaing partai politik (parpol) lain, melainkan semata untuk berjuang bersama demiter wujudnya kesejahteraan rakyat Indonesia.

”Kami tidak menciptakan persaingan. Permasalahan bangsa kita sudah cukup banyak. Bahkan hampir setiap hari selalu muncul permasalahan baru. Yang perlu saat ini hanya bergandengan tangan. Satukan visi untuk percepatan kemajuan bangsa,” tegasnya. Di hadapan ribuan kader dan simpatisan Perindo, HT menjelaskan asal-usul pendirian partai yang terdiri atas tiga warna, merah, putih, dan biru tersebut.

Menurutnya, Perindo sesuai dengan ideologi Pancasila, yakni sila ketiga. ”Keberadaan Partai Perindo wajib membawa dampak positif bagi masyarakat. Deklarasi ini awal perjuangan kita. Satukan visi dan komitmen untuk membangun struktur organisasi yang mengakar,” dia berharap.

Dalam pelantikan tersebut, hadir anggota DPR Dodi Reza Alex, Wakil Gubernur Sumsel Ishak Mekki, serta Sultan Palembang Darussalam Iskandar Mahmud Badaruddin. Ishak berharap, kader Perindo yang dilantik merupakan orang-orang terbaik. Dengan terbentuknya kepengurusan tersebut diayakin Perindo bisa menjadi partai yang modern. ”Mari kita bangun kehidupan yang baik.

Harus bergandengan tangan,” ujarnya. Sementara itu, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Perindo Sumsel Febuar Rahman menambahkan, keberadaan Perindo di Sumsel sudah cukup dikenal. Termasuk di kalangan pemilih muda. ”Perindo dibangun dengan partisipasi, bahkan kehadiran kader dan simpatisan ke deklarasi ini sama sekali tidak dibiayai.

Mereka datang dengan kesadaran sendiri untuk membangun Indonesia sejahtera,” ujarnya. Pada kesempatan itu, HT juga menyinggung kesiapan Indonesia menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) pada Desember mendatang. Menurutnya, tenaga kerja Indonesia belum memiliki keterampilan memadai untuk menghadapi persaingan bebas.

Untuk itu, pemerintah harus mulai berkonsentrasi menghadapi era pasar bebas tersebut dengan meningkatkan kualitas SDM. ”Masuknya pasar bebas itu bisa membuat Indonesia bergeser menjadi masyarakat yang konsumtif. Akibatnya kita menjadi bangsa yang tertinggal,” jelasnya. Kondisi ini harus disikapi dengan merangkul masyarakat yang berada di sektor bawah, khususnya pelaku UMKM sebagai penopang pembangunan nasional.

Sekretaris DPD Perindo Kota Palembang, Harry Pakpahan menegaskan, Partai Perindo selama ini memang fokus menggiatkan UMKM secara mandiri. ”Ini yang kita fokuskan kepada seluruh kader dan simpatisan. Penguatan ini yang akan ditularkan kepada seluruh masyarakat Indonesia,” pungkasnya.

Lantik DPW-DPD Perindo Lampung

Selain di Sumsel, HT juga melantik pengurus DPW dan DPD Perindo se-Provinsi Lampung di Aula Graha Wangsa, Teluk Betung Selatan, Bandar Lampung, kemarin. Di hadapan ribuan kader Perindo yang memadati aula, HT memberi instruksi kepada kadernya untuk membangun basis Perindo hingga di tingkat RW, bahkan hingga TPS.

Menurutnya, Perindo harus berada di tengah rakyat agar keberadaan partai ini dapat dirasakan manfaatnya oleh warga. Sebab semakin mengakar pengurusan partai, semakin dekat dengan rakyat. ”Partai Perindo hadir untuk melayani masyarakat,” ujarnya disambut tepuk tangan para kader.

Andhiko tungga alam/ Okezone
(bbg)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5128 seconds (0.1#10.140)