Demokrat Masih Konsisten Jadi Partai Penyeimbang
A
A
A
JAKARTA - Partai Demokrat menanggapi berbagai isu belakangan yang terjadi, mulai masalah bencana asap, penggantian Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim), hingga sikap Partai Amanat Nasional (PAN) yang masuk dalam pemerintahan.
Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan menegaskan, sampai saat ini partainya masih berada di posisi penyeimbang seperti yang pernah disampaikan sebelumnya.
"Posisi Partai Demokrat adalah partai penyeimbang dalam hal ini artinya Partai Demokrat sangat concern agar pemerintahan ini bisa berjalan dengan bagus," kata Syarief di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Minggu (6/9/2015).
Syarief mengaku sampai saat ini partainya akan mendukung apabila program yang dikeluarkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sejalan dengan program partainya guna menyejahterakan masyarakat.
Namun, sebaliknya apabila kebijakan pemerintah dinilainya tidak mencerminkan kesejahteraan masyarakat maka partainya akan meminta penjelasan mengenai hal tersebut.
"Itu lah posisi Partai Demokrat sampai sekarang. Mudah-mudahan posisi Partai Demokrat jelas dan itu tugas Partai Demokrat sebagai partai penyeimbang," pungkasnya.
PILIHAN:
Demokrat Klaim Pergantian Kabareskrim di Era SBY Transparan
Demokrat: Seyogyanya PAN Berkonsultasi dengan KMP
Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan menegaskan, sampai saat ini partainya masih berada di posisi penyeimbang seperti yang pernah disampaikan sebelumnya.
"Posisi Partai Demokrat adalah partai penyeimbang dalam hal ini artinya Partai Demokrat sangat concern agar pemerintahan ini bisa berjalan dengan bagus," kata Syarief di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Minggu (6/9/2015).
Syarief mengaku sampai saat ini partainya akan mendukung apabila program yang dikeluarkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sejalan dengan program partainya guna menyejahterakan masyarakat.
Namun, sebaliknya apabila kebijakan pemerintah dinilainya tidak mencerminkan kesejahteraan masyarakat maka partainya akan meminta penjelasan mengenai hal tersebut.
"Itu lah posisi Partai Demokrat sampai sekarang. Mudah-mudahan posisi Partai Demokrat jelas dan itu tugas Partai Demokrat sebagai partai penyeimbang," pungkasnya.
PILIHAN:
Demokrat Klaim Pergantian Kabareskrim di Era SBY Transparan
Demokrat: Seyogyanya PAN Berkonsultasi dengan KMP
(kri)