Ini Alasan Anang Iskandar Gantikan Buwas

Jum'at, 04 September 2015 - 11:02 WIB
Ini Alasan Anang Iskandar...
Ini Alasan Anang Iskandar Gantikan Buwas
A A A
JAKARTA - Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jenderal Polisi Badrodin Haiti telah menunjuk Komisaris Jenderal Polisi Anang Iskandar menjadi Kepala Badan Reserse dan Kriminal (Kabareskrim).

Anang menggantikan posisi Komisaris Jenderal Polisi Budi Waseso atau Buwas. Sementara Buwas diangkat menjadi Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) yang sebelumnya dijabat Anang.

Mabes Polri mengatakan, Anang ditunjuk menjadi Kabreskrim karena memiliki latar belakang di bidang reserse.

"Mungkin karena latar belakang beliau sebagai reserse," ungkap Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Mabes Polri Inspektur Jenderal Polisi Anton Charliyan saat jumpa pers di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta, Jumat (4/9/2015).

Selain itu, penunjukan Anang sebagai Kabareskrim dilakukan karena adanya pertimbangan-pertimbangan lain.

"Karena beliau senior juga," tandasnya.

Anton memastikan, rencana serah terima jabatan (sertijab) antar Jenderal berpangkat bintang tiga tersebut akan dilakukan dalam waktu dekat ini.

"Mudah-mudahan minggu depan. Secepat mungkin," kata Anton.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1218 seconds (0.1#10.140)