Mantan Polisi Ini Minta Polri Tak Tiru Gaya KPK

Senin, 31 Agustus 2015 - 18:25 WIB
Mantan Polisi Ini Minta...
Mantan Polisi Ini Minta Polri Tak Tiru Gaya KPK
A A A
JAKARTA - Anggota Komisi III DPR Wenny Warouw meminta Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri segera mengumumkan calon pemimpin Komisi Pemnberantasan Korupsi (KPK) yang telah menjadi tersangka.

"Yah harus dibuka dong, tapi jangan itu jangan dijadikan popularitas, itu tidak boleh. Kalau sudah ada dua bukti permulaan yang cukup yah dibuka," ujar Wenni di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (31/8/2015).

Purnawirawan Brigadir Jenderal Polisi yang pernah menjabat Direktur Ekonomi Khusus Bareskrim ini mengatakan jika tidak segera diumumkan maka persoalan capim KPK ini menimbulkan polemik di tengah masyarakat.

Politikus Partai Gerinda ini meminta agar kepolisian tidak seperti KPK yang terkesan mencari popularitas saat mengumumkan tersangka kasus korupsi.

"Mengumukan tersangka saja pakai panggung-panggung segala, tidak usalah. Emang mau cari panggung, mau cari popularitas seolah-olah kayak KPK saja, tidak usahlah," tuturnya.

Menurut dia, polisi sudah biasa mengumumkan penetapan tersangka kepada publik. "Polisi sudah biasa, tidak usah pakai-pakai polemik segala," katanya.


PILIHAN:


Rachmawati Tetap Beri Soekarno Award ke Kim Jong Un
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7874 seconds (0.1#10.140)