2 Pilot Indonesia Jadi Simpatisan ISIS

Jum'at, 10 Juli 2015 - 05:09 WIB
2 Pilot Indonesia Jadi...
2 Pilot Indonesia Jadi Simpatisan ISIS
A A A
JAKARTA - Kapolri Jenderal Badrodin Haiti mengatakan, dua pilot Indonesia yang dicurigai pendukung atau simpatisan Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) hanya sebatas pendukung dari gerakan radikal Islam tersebut.

Hal ini berdasarkan penyelidikan yang dilakukan Polri. Bahkan, kedua pilot yang diketahui bernama Ridwan Agustin dan Tommy Abu Alfatih alias Tomi Hendratno itu kini telah diamankan di Kota Bogor.

"Sudah dilakukan penyelidikan dan dua duanya sudah ada di Bogor. Dari hasil penyelidikan oleh Polri memang belum terkait dengan jaringan, mungkin juga hanya mendukung. Sebab dalam akunnya juga hanya mendukung ISIS," kata Badrodin, Kamis (9/7/2015).

Polisi bintang empat itu mengatakan, hasil penyelidikan yang tidak menunjukkan keterlibatan Ridwan dan Tomi telah disebar luaskan ke beberapa negara. Dia menegaskan, informasi atas keterlibatan keduanya jangan dulu disebut sebagai anggota ISIS.

Badrodin juga memastikan Ridwan dan Tomi belum dapat dijerat dengan hukuman pidana. Pasalnya kedua orang itu telah dipindahkan guna pengamanan dan pemeriksaan.

"Mereka belum masuk ranah pidana. Justru mereka satu dari Lion air dan Air Asia, tapi sudah dipindahkan (ke Bogor)," imbuhnya.

Dua pilot Indonesia jadi objek pelacakan aparat penegak hukum wilayah Asia Tenggara, karena dicurigai menjadi pendukung ISIS. Salah satu pilot itu diketahui bernama Ridwan Agustin.

"Salinan dokumen mengidentifikasi pilot Indonesia dengan kemungkinan menjadi ekstremis,” bunyi dokumen yang diperoleh The Intercept, yang dilansir Kamis (9/7/2015).

”Kedua (pilot) tampaknya dipengaruhi oleh elemen pro-ISIS, termasuk propaganda ekstremis online. Pilot, awak pesawat dan lain-lain dengan akses ke dan di lingkungan penerbangan dapat menimbulkan ancaman jelas jika orang ini radikal," demikian dokumen itu.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1293 seconds (0.1#10.140)