Lima Kriteria Calon Pemimpin KPK

Senin, 08 Juni 2015 - 10:19 WIB
Lima Kriteria Calon...
Lima Kriteria Calon Pemimpin KPK
A A A
JAKARTA - Pendaftaran Calon Pemimpin (Capim) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dibuka pada 5 Juni 2015 oleh Panitia Seleksi (Pansel). Setidaknya ada lima kriteria untuk calon pemimpin KPK, sehingga dianggap layak menduduki kursi Komisioner KPK.

Hal itu diungkapkan Anggota Komisi III DPR Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Aboe Bakar Alhabsy. "Setidaknya ada lima kriteria yang harus diperhatikan oleh panitia seleksi," kata Aboe Bakar dalam pesan singkatnya kepada Sindonews, Senin (7/6/2015).

Kriteria pertama kata dia adalah, di mana calon Pemimpin KPK tak boleh memiliki beban masa lalu. "Pansel harus memastikan tidak ada persoalan hukum atau cedera moral dari calon yang ada," ujarnya.

Selanjutnya, calon dinilainya harus memiliki kompetensi yang sangat baik terhadap bidang kerja dimiliki. Dalam hal ini diperlukan penguasaan calon pimpinan terhadap hukum pidana dan hukum acaranya.

Kriteria ketiga ialah, calon Pemimpin KPK harus memiliki sikap tegas. Menurut Aboe Bakar, hal ini diperlukan untuk pelaksaksanaan penindakan atas kasus korupsi.

"Diperlukan pula untuk mengontrol staf KPK agar selalu mengikuti standar operasional prosedur (SOP) dan aturan hukum acara pidana yang ada," lanjutnya.

Aboe Bakar menilai, perlunya Pemimpin KPK yang luwes dan mampu berkoordinasi dengan lembaga penegak hukum lainnya, serta mampu berkomunikasi secara baik dengan lembaga negara yang lain.

"Dengan profil pimpinan yang demikian, diharapkan akan menghindari adanya pergesekan dengan lembaga lain dan meningkatnya kemitraan dengan legislatif," ucapnya.

Yang terakhir, profil Pemimpin KPK harus terbukti memiliki integritas tinggi dalam upaya pemberantasan korupsi serta kepatuhan terhadap aturan hukum yang ada.

"Syarat terakhir ini seharusnya memiliki bobot paling tinggi dalam penilaian pansel," pungkasnya.
(maf)
Berita Terkait
KPK Gaet 4 Kementerian...
KPK Gaet 4 Kementerian dan KSP Teken Komitmen Pencegahan Korupsi
KPK Kembali Dipimpin...
KPK Kembali Dipimpin oleh Jenderal Polisi
Pegawai KPK Tolak Pelatihan...
Pegawai KPK Tolak Pelatihan Bela Negara di Kemenhan
Ditangkap KPK, Ini Tiga...
Ditangkap KPK, Ini Tiga Kontroversi Bupati Penajam Paser Utara
Ahok Sambangi KPK, Diperiksa...
Ahok Sambangi KPK, Diperiksa Terkait Kasus LNG Pertamina
KPK Tetapkan Wali Kota...
KPK Tetapkan Wali Kota Tanjungbalai sebagai Tersangka
Berita Terkini
Prabowo Ingatkan Sejarah...
Prabowo Ingatkan Sejarah Indonesia Selalu Diadu Domba dan Dipecah Belah
30 menit yang lalu
Mahfud MD: Menurut Hukum,...
Mahfud MD: Menurut Hukum, Kejaksaan Tidak Boleh Dikawal TNI
37 menit yang lalu
Majelis Masyayikh Susun...
Majelis Masyayikh Susun Sistem Penjamin Mutu Pendidikan Nonformal Pesantren
38 menit yang lalu
Diteriaki 2 Periode,...
Diteriaki 2 Periode, Prabowo: Please Tolong Jangan Sebut Seperti Itu
47 menit yang lalu
Indonesia Jadi Lokasi...
Indonesia Jadi Lokasi Uji Coba Vaksin TBC Bill Gates, Siti Fadilah: Partisipan dengan Kelinci Percobaan Sama Aja
1 jam yang lalu
Nama Budi Arie Setiadi...
Nama Budi Arie Setiadi Muncul di Dakwaan Skandal Judi Online
2 jam yang lalu
Infografis
3 Calon Pemain Naturalisasi...
3 Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Berdarah Jerman
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved